GenPI.co - Penyanyi asal Amerika Serikat (AS) Billie Eilish mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan.
Dia menjadi korban perundungan hanya karena penampilannya yang berbeda.
BACA JUGA: Nikahi Indra Priawan, Pesona Nikita Willy Dipuji Setinggi Langit
Eilish di-bully usai foto terbarunya beredar luas di internet. Dalam foto itu dia mengenakan tank top abu-abu.
Penyanyi kelahiran 18 Desember 2001 tersebut memadukannya dengan celana pendek.
Dia juga mengenakan sandal dan kaus kaki berwarna cokelat. Eilish benar-benar santai.
Namun, netizen justru menjadikan penyanyi 18 tahun tersebut sebagai bulan-bulanan.
Banyak warganet yang melontarkan kalimat pedas kepada penyanyi asal Los Angeles itu.
Salah satu kalimat menohok ialah Eilish dianggap mirip ibu-ibu berusia 30 tahunan.
BACA JUGA: 5 Fakta Indra Priawan, Calon Suami Nikita Willy yang Tajir Banget
Eilish pun tidak tinggal diam. Dilansir dari Today, Jumat (15/10), dia melayangkan serangan balik dengan mengunggah video dari Chizi Duru.
“Saya tahu kenapa dia mengunggah ulang. Sebab, tidak semua orang sama,” tulis dia. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News