5 Cara Ini Ampuh Mengatasi Stres Jelang Pernikahan

21 Oktober 2020 11:10

GenPI.co - Menjelang hari pernikahan, calon pengantin biasanya akan mengalmi stres dan tekanan karena harus melakukan berbagai persiapan. Biasanya, pihak yang paling perasakan stres adalah calon pengantin perempuan.

Stres yang dialami calon pegantin perempuan juga bisa disebabkan oleh kekhawatiran terhadap jalannya prosesi pernikahan. Selain itu, stres juga bisa disebabkan oleh ketakutan untuk menghadapi dunia baru setelah menikah.

BACA JUGA: Biar Nggak Berantakan, Kamu Perlu Tips Merencanakan Pernikahan

Maka dari itu, penting untuk mengetahui sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk meredam stres menjelang hari pernikahan. 

Dilansir dari Pink Villa, berikut 5 cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi stres menjelang pernikahan.

1. Istirahat

Cara paling utama yang harus dilakukan ketika kamu mulai merasa stres menjelang pernikahan adalah istirahat. 

Cobalah untuk membebaskan pikiranmu dari segala hal yang berkaitan dengan pernikahan untuk sementara waktu. 

Cara ini akan mengurangi rasa stres saat mempersiapkan pernikahan.

2. Luangkan waktu untuk pasangan

Di sela-sela persiapan untuk hari pernikahan, usahakan untuk meluangkan waktu khusus untuk pasangan. 

Kamu bisa mengatur waktu untuk melakukan aktivitas yang menyenangkan, agar pikiranmu bisa terbebas dari segala urusan pernikahan untuk sementara waktu.

BACA JUGA: Pernikahan Terasa Hambar, Kembalikan Kehangatan dengan 3 Cara

3. Meminta bantuan

Kamu tentinya tidak akan bisa menyiapkan pesta pernikahan seorang diri. Maka dari itu, cobalah meminta bantuan dari orang-orang terdekat, seperti teman atau keluarga, untuk mengurus pesta pernikahanmu. 

Akan lebih baik lagi jika kamu meminta bantuan dari orang yang sudah berpengalaman mengurus perta pernikahan.

4. Turunkan ekspektasimu

Memiliki ekspektasi yang besar untuk hari pernikahan memang hal yang wajar. Namun, hal ini juga bisa memicu stress jika ekspektasimu tidak sesuai dengan realita. 

Maka dari itu, jangan menetapkan tujuan yang tidak dapat kamu capai untuk pernikahanmu. 

5. Terima ketakutanmu

Perasaan takut dan cemas menjelang pernikahan merupakan hal yang wajar. Yang terpenting, kamu harus bisa menerima rasa ketakutan tersebut fan menghadapinya dengan berani. 

Kamu juga bisa melakukan kegiatan yang menyenangkan untuk menenangkan pikiranmu. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co