GenPI.co - Pesona OnlyFans sebagai tambang uang membuat seorang wanita Inggris meninggalkan karier sebagai ahli saraf dan beralih menjadi sebagai striptis atau penari tanpa busana.
Dilansir dari New York Post, Jumat (22/4), wanita 21 tahun bernama Mercedes Valentine itu menjadi salah satu konten kreator di platform dewasa itu, menari sembari memamerkan lekuk tubuhnya yang indah.
Menariknya, dia dilaporkan sudah menghasilkan lebih banyak uang dari orang tuanya yang kaya.
Keputusan perempuan cerdas itu meninggalkan kariernya di kedokteran mengejutkan teman-temannya dan keluarganya.
“Kami adalah keluarga dokter dan saudara perempuan saya adalah seorang pengacara, jadi ini sedikit berbeda,” tambahnya.
Valentine didiagnosis dengan sindrom Ehlers-Danlos ketika dia berusia 15 tahun. Kondisi itu membuatnya harus duduk di kursi roda dan harus belajar berjalan lagi.
Setelah dua tahun menjalani terapi fisik yang berat, Valentine kembali bergerak dan bersiap mengikuti jejak orang tuanya, memasuki dunia kedokteran dengan mempelajari ilmu saraf.
Akan tetapi, di kampus Valentine bergabung dengan gym universitas dan mendaftar untuk pelajaran pole dancing mingguan.
Ketika dia menyelesaikan gelarnya, seorang teman dari kelas pole dancing menyarankan dia untuk mencoba profesi sebagai penari tanpa busana.
“Saya tidak menyesal, saya sangat menyukainya,” Ucap Valentine.
Valentine mulai bekerja di klub tari tanpa busana pada Januari 2020, beberapa bulan sebelum penguncian Covid-19.
Wabah corona membuatnya tidak memiliki penghasilan. Hal tersebut memaksanya putar otak dan kemudian menemukan platform OnlyFans.
Di platform dewasa itu, dia mengunggah video-video yang memamerkan keahliannya menari mengitari tiang sekaligus memamerkan lekuk tubuhnya yang indah.
Hasilnya, dia dilaporkan telah mendapatkan penghasilan lebih dari USD 250 ribu dalam setahun terakhir.
Kini setelah wabah melandai, Klub strip di Inggris telah dibuka kembali, dan Valentine telah kembali bekerja.
"Pada dasarnya saya berjalan-jalan dan menggeliatkan bokong dan menghasilkan ratusan pound semalam," kata Valentine.
Dia menambahkan bahwa orang tua dan keluarganya kini mendukung profesinya itu.
"Mereka sudah terbiasa sekarang dan sangat mendukung," imbuh Marcedez Valentine.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News