Kapal Perang Raksasa China Bikin Amerika Panas Dingin

01 November 2020 13:10

GenPI.co - Laut China Selatan sekarang berubah jadi etalase persenjataan canggih. Amerika dan China sama-sama adu kekuatan. Yang terbaru, ada kapal perang raksasa China yang bikin Amerika panas dingin. 

Untuk kekuatan tempur laut, China terlihat ada di atas Amerika. Semua Negara di dunia, teruatama Amerika, sangat paham soal pembangunan dua kapal induk raksasa oleh China.

Pembuatan dua kapal induk militer China membuat Amerika tercengang. Kemampuannya bak kappa perang modern.

BACA JUGA: Bulan Scorpio, Zodiak Kalajengking Menyengat Hoki di November

Ukurannya pun raksasa. Progresivitas teknologi militer China benar-benar membuat Amerika gemetaran. 

Menurut laporan yang dikutip dari Business Insider, Amerika meyakini pihaknya bisa saja menang jika perang terjadi saat ini. Tapi, di masa depan, itu akan menjadi milik China. 

Ini analisa simpelnya. Jumlah unit pesawat tempur F/A-18 Hornet milik Angkatan Laut Amerika kalah dibandingkan dengan jet tempur Shenyang J-15 andalan Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat China.

Jet tempur J-15 diyakini memiliki banyak keunggulan jika dihadapkan dengan pesaingnya, F/A-18. 

Indikator keduanya. Semua jet tempur tadi bisa diaktifkan dari kapal induk raksasa. Saat ini China baru memiliki dua kapal induk, Liaoning 001 dan Shandong 002.

Tapi kalau induk ketiga dan keempat Angkatan Laut China bakal segera rampung. Sayap tempur yang diperkuat pesawat J-15 akan lebih besar. Hal ini yang jadi perhatian utama Departemen Pertahanan Amerika.

“Kapal induk baru China akan lebih besar dan dilengkapi dengan sistem peluncuran ketapel,” tulis pernyataan Pentagon.

Itu akan memungkinkan dukungan pesawat tempur tambahan dan pesawat peringatan dini. Operasi penerbangan pun lebih cepat. 

BACA JUGA: Asmara November Bakar Gairah, Cinta Zodiak Bikin Jantung Berdebar

Jangkauan serta efektivitas pesawat tempur berbasis kapal induk akan lebih luas lagi.

Kapal induk baru China tadi akan menjadi kompetitor kapal induk kelas Nimitz yang jadi andalan Angkatan Laut Amerika.

Kapal induknya bisa memuat varian J-15 yang lebih canggih, misi berkualitas tinggi, dan mungkin ada 10, 11, 12 rudal yang dimuat dalam setiap pesawat. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co