GenPI.co - Daun salam memang dipercaya bisa cegah risiko gangguan pencernaan, menjaga kesehatan jantung, serta penghilang stres.
Untuk penderita diabetes, daun salam berperan penting untuk membantu meningkatkan fungsi insulin.
Selain itu, daun salam memiliki efek hipoglikemik pada penderita diabetes karena mengandung fitokimia dan minyak esensial.
Konsumsi daun salam bisa meningkatkan metabolisme insulin dan glukosa.
Kandungan polifenol dalam daun salam membantu mengendalikan kadar glukosa.
Tak hanya itu, daun salam juga mampu meningkatkan profil lipid pada penderita diabetes.
Untuk mendapatkan manfaat penuh dari daun salam, penderita diabetes disarankan untuk mengonsumsinya bersamaan dengan pengobatan rutin, diet sehat, dan gaya hidup sehat lainnya.
Dikutip dari beberapa sumber, konsumsi satu sendok daun salam cukup untuk membantu mengatur kadar gula darah.
Di dalam daun salam terkandung vitamin A, C, dan asam folat yang baik untuk kesehatan.
Penderita diabetes disarankan untuk mengonsumsinya bersamaan dengan pengobatan rutin, diet sehat, dan gaya hidup sehat lainnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News