Oles Minyak Zaitun Setiap Malam Selama 10 Menit, Wanita Ketagihan

22 Februari 2022 13:20

GenPI.co - Kamu tidak harus menjalani perawatan kulit dengan menggunakan bahan-bahan kimia setiap waktu.

Terkadang, perawatan rumahan dapat diterapkan dan hasilnya juga tak kalah baik.

Salah satunya perawatan kulit yang bisa kamu coba adalah dengan menggunakan minyak zaitun.

BACA JUGA:  Gel Lidah Buaya Dicampur Minyak Zaitun Khasiatnya Menakjubkan

Melembapkan kulit

Jika kamu memiliki kulit wajah kering mengelupas, kamu bisa oleskan 1 sampai 3 tetes minyak zaitun di bagian wajah yang kering.

BACA JUGA:  Es Legen, Minuman Pelepas Dahaga Khas Tuban

Kamu juga bisa mencampur produk pelembap wajah dengan beberapa tetes minyak zaitun guna menghidrasi kulit agar tetap lembap dan halus.

Menghilangkan bekas jerawat

BACA JUGA:  Khasiat Makan Cokelat Ternyata Mengejutkan, Dahsyat Banget

Kamu dapat menggunakan minyak zaitun untuk membantu menghilangkan bekas jerawat.

Oleskan minyak zaitun ke area kulit, kemudian gunakan jari untuk memijat kulit untuk membantu penyerapan yang lebih baik.
 
Minyak ini dapat diterapkan ke kulit sekitar 5 – 10 menit, tetapi jangan meninggalkannya pada kulit selama lebih dari 10 menit.

Menghapus riasan di wajah

Kamu bisa menggunakan minyak zaitun murni sehabis memakai makeup sehari-hari dengan cara dioleskan dan dipijat lembut di wajah.

Gunakan minyak zaitun sebagai pembersih riasan makeup awal di wajah, setelahnya bilas dengan handuk yang direndam air hangat. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co