Ketumbar Ampuh Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat, Jantung Jadi Sehat

01 Desember 2022 11:30

GenPI.co - Kolesterol tinggi dapat meningkatkan risiko berbagai masalah kesehatan, seperti serangan jantung.

Hal itu terjadi karena kelebihan kolesterol jahat dapat menumpuk di arteri dan menyebabkan penyumbatan.

Arteri yang tersumbat mencegah aliran darah ke dan dari jantung.

BACA JUGA:  5 Jenis Sayuran Ini Khasiatnya Dahsyat, Bikin Jantung Sehat

Kandungan antioksidan dalam ketumbar telah terbukti memiliki manfaat kesehatan untuk jantung yang baik.

Kandungan ini dapat membantu menurunkan jumlah kolesterol jahat dan trigliserida dalam darah. Ini juga mengurangi risiko terkena berbagai penyakit jantung yang berhubungan dengan kolesterol.

BACA JUGA:  Herbal Ampuh Membersihkan Pembuluh Darah dan Jantung, Ini Ramuan dr. Zaidul Akbar

Selain itu, kandungan mineral pada ketumbar seperti zat besi, seng, dan tembaga membantu menjaga kesehatan jantung.

Ketumbar tidak hanya menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah, tetapi juga meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL).

BACA JUGA:  Menjaga Kesehatan Jantung dengan Konsumsi 3 Minuman Ini

Berbeda dengan kolesterol jahat, kolesterol baik justru berperan penting dalam kesehatan.

Kadar kolesterol di sini tentunya penting untuk kesehatan jantung. Hal ini dikarenakan kolesterol baik atau HDL berperan dalam menghilangkan kolesterol jahat dari darah.

Itu berarti kamu juga membutuhkan lebih banyak kolesterol baik daripada kolesterol jahat.

Makin tinggi kadar kolesterol baik dalam darah, makin rendah risiko penyakit jantung.

Oleh karena itu, dengan mengkonsumsi ketumbar, kamu bisa mendapatkan manfaat tambahan yang baik untuk kesehatan jantung. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co