Khasiat Makan Jamur Ternyata Dahsyat, Bikin Kolesterol Ambrol dan Jantung Sehat

26 Juli 2023 07:00

GenPI.co - Jamur merupakan salah satu jenis tumbuhan yang hidup di alam liar yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

Jamur diminati banyak orang karena mudah diolah dan menjadi menu favorit untuk diet.

Salah satu keistimewaan jamur, yakni merupakan asupan rendah kalori, tetapi kaya protein, serat, vitamin, serta mineral.

BACA JUGA:  Khasiat Daun Kenikir Sangat Dahsyat, Bikin Penyakit Kronis Ambrol

Tak hanya itu, jamur juga memiliki kandungan antioksidan, selenium, polisakarida, dan vitamin D2 (ergokalsiferol) yang berkhasiat bagi tubuh.

Berikut manfaat makan jamur yang sangat baik untuk kesehatan tubuh, seperti dilansir pada Rabu (26/7/2023):

1. Menjaga kesehatan jantung

BACA JUGA:  Khasiat Makan Kacang Brasil Bikin Kolesterol Rontok dan Jantung Sehat

Salah satu manfaat mengonsumsi jamur ternyata bisa untuk menjaga kesehatan jantung.

Pasalnya, jamur memiliki kandungan serat, kalium, dan vitamin C yang berkontribusi menjaga tekanan darah dan kolesterol.

BACA JUGA:  5 Khasiat Makan Talas Ternyata Menakjubkan, Rugi Kalau Tak Suka

Hal tersebut, tentunya bisa untuk menurunkan risiko terjadinya penyakit hipertensi, jantung, hingga stroke.

2. Memperkuat sistem kekebalan tubuh

Salah satu khasiat mengonsumsi jamur, yakni ampuh untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Perlu diketahui, jenis jamur shitake dan oyster ternyata mengandung beta glukan, salah satu senyawa polisakarida adalah dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Menurut penelitian, bahwa ekstrak jamur shitake dapat melawan virus dan meningkatkan daya tahan tubuh dari infeksi akibat bakteri atau jamur.

3. Menurunkan kolesterol tinggi

Salah satu manfaat mengonsumsi jamur, yakni bisa untuk menurunkan kolesterol tinggi.

Pasalnya, menurut penelitian, jamur memiliki kandungan beta glukan, eritadenin, dan chitosan yang dapat menurunkan kadar kolesterol darah.

4. Menurunkan risiko diabetes

Salah satu khasiat mengonsumsi jamur ternyata juga bisa membantu menurunkan risiko diabetes.

Menurut penelitian di Journal of chiropractic medicine (2018), bahwa orang yang makan banyak serat bisa membantu mengedalikan kadar glukosa darah dan memiliki risiko lebih rendah terkena diabetes tipe 2.

5. Menghambat pertumbuhan sel kanker

Khasiat makan jamur lainnya, yakni bisa untuk menghambat pertumbuhan sel kanker.

Pasalnya, jamur memiliki kandungan serat beta-glukan yang digunakan sebagai salah satu perawatan kemoterapi.

Perlu diketahui, bahwa beta-glukan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga menghambat pertumbuhan sel kanker. (HelloSehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co