Kubu Pentolan KAMI Punya Amunisi Kuat, Silakan Baca!

20 April 2021 20:23

GenPI.co - Kubu pentolan Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Jumhur Hidayat bersiap sangat serius menghadapi sidang pada Senin (26/4).

Oky Wiratama selaku kuasa hukum Jumhur mengaku sudah menyiapkan satu saksi fakta untuk dihadirkan dalam persidangan.

BACA JUGA: Rencana Jokowi Dinilai Bisa Bikin Negara Hancur

“Kalau ahli dari jaksa tak hadir lagi, kami bisa langsung mengajukan saksi," ujar Oky di PN Jaksel, Selasa (20/4).

Hari ini seharusnya sidang kembali digelar dengan agenda melanjutkan pemeriksaan keterangan saksi ahli linguistik forensik dari Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Andita Dutha Bachari.

Namun, sidang kembali ditunda karena Andhita sakit sehingga tidak bisa hadir.

Ketua Majelis Hakim Agus Widodo pun meminta jaksa penuntut umum (JPU) menghadirkan Andhita pada pekan depan.

Di sisi lain, sidang pada Kamis (22/4) tetap dihelat dengan agenda pemeriksaan ahli pidana dari jaksa.

Oky mengaku heran karena Andhita tidak bisa hadir lagi. Menurut dia, keterangan dari ahli bahasa dalam sidang sebelumnya tidak konsisten.

"Ahli menyebutkan dalam pendekatan pragmatik guna membedah pernyataan kliennya ada tiga aspek yang harus diperhatikan, yakni penutur, pendengar atau pembaca, dan konteks kata-katanya," ujar Oky.

Menurut Oky, dari tiga poin itu, dirinya tidak pernah jubertanya kepada Jumhur mengenai tulisannya di media sosial.

Oky menjelaskan, ahli bahasa juga tidak menganalisis ke pembaca. Ahli bahasa, ujar Oky, juga menggunakan teori pragmatic, tetapi tidak menerapkannya secara menyeluruh.

BACA JUGABerita Top 5: Kejanggalan Kasus Habib Rizieq, Pendiri NU Hilang

Sementara itu, Jumhur menilai ahli bahasa yang seharusnya hadir terkesan plinplan.

"Mungkin saksinya grogi kali, ya. Cari cara dahulu, mikirin mau jawab apa, karena kemarin dia bilang blunder, ya. Bilang media tukang bohong. Ngaco, lah, pokoknya," ujar Jumhur. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng Reporter: Annissa Nur Jannah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co