3 Tokoh Dipanggil Jokowi Termasuk Bima Arya, Bakal jadi Menteri?

22 April 2021 07:25

GenPI.co - Di tengah derasnya kabar akan ada reshuffle jilid 2  Kabinet Indonesia Maju, terungkap ada 3 tokoh yang dipanggil Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Istana.

Tiga tokoh tersebut adalah, Wali Kota Bogor, Anggota DPR dari Partai NasDem Muhammad Rapsel Ali, dan tokoh muda Nahdlatul Ulama Witjaksono.

BACA JUGAPengamat: Kalau Reshuffle, AHY Cocok Jadi Menpora

Saat dikonfirmasi, Bima Arya membenarkan jika memang ada pertemuan dirinya dengan Presiden Jokowi. Pertemuan ini ternyata telah terjadi pada tiga pekan lalu.

Namun, Bima tidak menceritakan detail pertemuannya dengan Presiden Jokowi.

Ketika ditanyakan kemungkinan menjadi menteri baru jika benar dilakukan reshuffle, Bima langsung membantahnya.

Saat ditanyakan telah beredar kabar yang menyebutkan jika Bima akan melenggang masuk Istana, dia pun balik bertanya.

BACA JUGASurvei 4 Sebab Istri Maafkan Suami Selingkuh, Ujung-ujungnya Duit

“He he kabar dari mana? Enggak kok (masuk dalam bursa reshuffle), Presiden bicara soal Bogor saja,” ucapnya. 

BACA JUGAAkademisi Sebut Nama Pantas jadi Menteri, Nomor 5 Santer Lama

Dia mengungkapkan, saat pertemuan tersebut Presiden Jokowi lebih banyak bertanya tentang penanganan pandemi covid-19 di Kota Bogor.

“Enggak ada pembicaraan sama sekali soal reshuffle. Ngobrol biasa saja. Kami berdiskusi tentang program Kota Bogor ke depan, seperti pembangunan trem,” katanya. (*/JPNN)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co