Israel Lakukan Pelanggaran Berat, Indonesia Buka-bukaan di PBB

15 Mei 2021 12:45

GenPI.co - Direktur Eksekutif Qodari School of Politics Muhammad Rahmad mengatakan, Indonesia tidak tinggal diam dengan serangan-serangan Israel terhadap Palestina.

Di bawah pimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Indonesia membongkar sejumlah pelanggaran berat Israel di hadapan PBB dan OKI.

BACA JUGA: Sabtu Pagi Mencekam di Jalur Gaza, Ratusan Rakyat Palestina Tewas

Rahmad mengatakan, Indonesia telah bicara di Open Debate Dewan Keamanan PBB terkait Palestina dan Timur Tengah.

"Indonesia menyampaikan bahwa rencana Israel untuk aneksasi wilayah tepi barat Palestina tidak hanya melanggar hukum internasional, tetapi juga mengancam proses perdamaian," katanya, dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (15/5).

Dalam forum tersebut, Indonesia juga mendesak Dewan Keamanan PBB untuk menghentikan rencana Israel tersebut.

Indonesia yang ditunjuk sebagai Presidensi Dewan Keamanan PBB dan anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB 2019-2020 menyerukan tiga hal penting terkait dengan konflik Israel-Palestina tersebut.

Pertama ialah pentingnya untuk memberikan perlindungan sipil bagi warga Palestina.

Kedua, perlunya segera mengambil langkah untuk mengatasi permasalahan dan situasi kemanusiaan di Palestina.

"Ketiga ialah proses perdamaian harus dimulai kembali," katanya.

Rahmad menyebut, diplomasi Indonesia juga terlihat dalam pernyataan sikapnya di OKI.

BACA JUGA: Perang Israel vs Palestina Tak Reda, PBB Bersiap Lakukan Ini

Selain itu, Indonesia juga telah menetapkan dua hal penting dalam KTT Luar Biasa OKI ke-5 pada 2016.

"Yakni, resolusi yang menegaskan posisi dan prinsip OKI dalam mendukung Palestina, serta Jakarta Declaration tentang gagasan pemimpin dunia demi pemajuan penyelesaian masalah Palestina," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie Reporter: Chelsea Venda
Israel   PBB   Palestina   OKI   konflik   KTT  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co