Novel Baswedan Disebut Cocok Jadi Capres 2024, Tapi Sayang..

21 Mei 2021 06:20

GenPI.co - Pengamat politik Ujang Komarudin menyebut bahwa penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan cocok menjadi calon alternatif pada Pilpres 2024. 

Menurutnya, Novel punya track record yang baik di bidang pemberantasan korupsi. 

BACA JUGA: Pilpres 2024: AHY Ngeles, Manuvernya Dibeber Pengamat

Dia tetap tegak, meski menghadapi sejumlah penentangan, bahkan pernah menjadi korban kekerasan dalam menjalankan tugasnya.

"Jadi, bagus saja jika Novel Baswedan menjadi calon alternatif, itu menarik," kata Ujang Komarudin seperti dikutip JPNN.com, Kamis (20/5). 

Menurut dosen di Universitas Al Azhar Indonesia itu, seharusnya ada partai yang mau mendukung Novel nantinya, mengingat peran Novel yang sangat besar dalam pemberantasan korupsi. 

"Namun, sepertinya akan sulit. Persoalannya, partai-partai itu juga tak suka pada penyidik KPK yang sering membidik kasus-kasus mereka," ucapnya.

Ujang menjelaskan, korupsi masih menjadi momok di Indonesia. 

BACA JUGA: Pilpres 2024, Prabowo Sudah Tua Nilai Jualnya Menurun

Karena itu, peluang Novel Baswedan diusung oleh partai politik maju sebagai calon presiden, sangat kecil.

"Jadi belum terbuka bagi orang seperti Novel Baswedan. Kalau negaranya sudah bersih, mungkin dia bisa menjadi calon alternatif," kata Ujang. (gir/jpnn) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co