Duet Ganjar-Risma di Pilpres 2024, Pengamat Sebut Hanya Lelucon

21 Mei 2021 20:15

GenPI.co - Pengamat Komunikasi dan Politik Jamilludin Ritonga mengomentari isu duet antara Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan Menteri Sosial Tri Rismaharini pada Pilpres 2024.

Dia menilai duet Ganjar-Risma wajar dimunculkan, mengingat keduanya memiliki popularitas dan elektabilitas cukup memadai. 

"Ketepatan Ganjar dan Risma memang termasuk jago dalam pencitraan. Karena itu, segala cara akan dimanfaatkan untuk meningkatkan citra dirinya," ujar Jamilludin kepada GenPI.co, Jumat (21/5).

BACA JUGAGanjar Hadapi Kendala Besar di 2024, Pakar Beri Catatan Penting

Namun, Jamilludin mempermasalahkan Ganjar dan Risma berasal dari partai yang sama. Karena itu, dukungan kepada Ganjar dan Risma dengan sendirinya paling banyak dari PDIP. 

"Hal itu tentu tidak menguntungkan dalam upaya memperoleh dukungan massa dari luar PDIP," sambungnya.

Menurutnya, PDIP akan sulit memberi tiket kepada Ganjar-Risma pada pilpres 2024. Sebab, dia melihat kader PDIP lainnya seperti Ketua DPR RI Puan Maharani, tampaknya berkeinginan memperoleh tiket tersebut. 

"Megawati Soekarnoputri kelihatan akan lebih memilih putrinya daripada Ganjar atau Risma. Sebagian besar petinggi DPP PDIP juga akan lebih memilih Puan," ucapnya.

BACA JUGACapres Potensial dari PDIP, Ganjar Harus Pintar Cari Cawapres

Dia juga menjelaskan partai lain tampaknya tak akan mengusung kedua nama itu. 

"Jadi, menduetkan Ganjar-Risma anggap saja sebagai lelucon," tegas Jamilludin. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Annissa Nur Jannah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co