Pengamat Beber Kekuatan PDIP-Gerindra di Pilpres 2024, Isinya Wow

31 Mei 2021 17:25

GenPI.co - Kekuatan PDIP dan Gerindra di Pilpres 2024 disebut bakal wow. Analisisnya dikupas habis pengamat.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia turut menyoroti kekuatan ini.

Menurut dia, kedua partai besar itu berpeluang besar menjalin koalisi, tetapi tetap ada hal sulit di dalamnya.

BACA JUGA:  Jika PDIP Tidak Jadi Usung Ganjar, Pengamat Ungkap Risikonya

Dedi mengatakan kesulitan utama yaitu tentang calon presiden yang akan didorong mengikuti bursa Pilpres 2024.

"Dengan komposisi dominasi PDIP dan besarnya Gerindra, akan menyulitkan penentuan siapa yang akan dinominasikan sebagai capres," ungkap Dedi melalui pesan teks kepada GenPI.co, Senin (31/5).

BACA JUGA:  Pengamat Sindir PDIP, Ideologi Jangan Buat Gaya Saja

Menurutnya, PDIP dan Gerindra memang dikenal sebagai partai yang cocok dalam segi pandangan politik.

Akan tetapi, kata Dedi, untuk menentukan calon capres dan cawapres dari kedua partai tidak mudah.

BACA JUGA:  Begini Jadinya Kalau PKS & Demokrat Gabung PDIP di Pilpres 2024

Sebab, dia mengaku bahwa Gerindra lebih unggul dalam elektabilitas Prabowo Subianto.

"Selain itu, PDIP pun akan sulit untuk menjadi yang kedua atau sebagai cawapres (calon wakil presiden, red)," jelas dia menambahkan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto Reporter: Puji Langgeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co