Fadli Zon Skakmat Muhadjir Effendy, Menteri Kok Ngawur

18 Juli 2021 02:20

GenPI.co - Politikus Partai Gerindra Fadli Zon menila pernyataan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy ngawur.

“Pernyataan ini ngawur, kok bisa mengatakan sekarang darurat militer. Mana militernya?” ujar Fadli ZOn dalam akun Twitter-nya dan GenPI.co sudah diizinkan untuk mengutip, Sabtu (17/7).

Tidak hanya itu, Fadli Zon juga menilai Muhadjir Effendy seperti kekurangan pengetahuan, konsep, bahkan kisi-kisi terkait penanganan covid-19 di Indonesia.

BACA JUGA:  Rizal Ramli Bocorkan Percakapan Pejabat Tinggi Negara

“Sirkus pernyataan ini hanya menambah daftar kurangnya konsep dan pengetahuan elementer. Ditambah kurangnya koordinasi penanganan covid-19,” tandasnya.

Sebelumnya, Muhadjir Effendy menilai kondisi saat ini sudah tidak bisa ditangani dengan cara biasa.

BACA JUGA:  Dokter Boyke Ungkap Rahasia Adegan Pemanasan Agar Istri Puas

Oleh karena itu, Muhadjir meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) mulai mengerahkan TNI-Polri dalam penanganan kasus covid-19.

“Karena itu Bapak presiden sudah mulai memerankan TNI Polri itu karena pertimbangan kita ini sudah tidak bisa ditangani secara biasa,” tuturnya.

BACA JUGA:  Mengejutkan, Mahfud MD Bocorkan Ide Awal Vaksin Berbayar

“Ini betul-betul sudah darurat militer hanya musuhnya bukan musuh militer konvensional, tapi pasukan tak terlihat itu,” tandasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co