GenPI.co - Gubernur Wayan Koster sudah membuat strategi untuk memberantas preman berkedok organisasi masyarakat (ormas) di Bali.
Wayan Koster mengatakan telah menunjuk panglima pemberantas ormas preman di Bali, yakni Gede Suralaga.
Gede Suralaga ditunjuk menjadi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Bali menggantikan I Gusti Ngurah Wiryanatha.
Wayan Koster telah melantik Gede Suralaga bersama 20 pejabat tinggi pratama lainnya pada Jumat (9/5) lalu.
Politikus PDIP Itu mengatakan Gede Suralaga sebelumnya merupakan staf ahli. Dia meminta kepada yang bersangkutan untuk menghadapi aksi premanisme berkedok ormas.
“Gede Suralag saya tigaskan sekarang menjadi kepala Kesbangpol untuk menghadapi preman. Kalau ada ormas aneh, tindak tegas,” katanya dikutip dari JPNN.com, Senin.
Hal tersebut disampaikannya setelah maraknya isu kehadiran ormas dari luar Bali yang sudah ditolak Wayan Koster, karena berpotensi mencoreng citra Pulau Dewata.
Salah satu yang menjadi perhatian yakni GRIB Jaya yang diketahui belum lama diresmikan di Bali.
Koster mengatakan Pemprov Bali mempunyai kewenangan dan berencana membuat aturan untuk menghadapi sejumlah ormas itu.
Sementara, Sekda Bali Dewa Made Indra mengatakan Gede Suralaga diinstruksikan menertibkan ormas yang tak sesuai aturan.
“Kalau ada ormas proses pembentukannya tidak melalui regulasi yang ada, harus ditertibkan,” ucapnya. (lia/JPNN)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News