Akademisi UI Blak-blakan Seret Jokowi: Indonesia Ditakuti Dunia

28 Juli 2021 03:45

GenPI.co - Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia Ade Armando kembali membuat pernyataan kontroversi terkait warga Indonesia dan umat Islam yang menurutnya ditakuti dunia.

Hal tersebut diungkapkan Ade Armando lewat cuitannya di media sosial Twitter, Senin 26 Juli 2021.

Dalam cuitannya tersebut, Ade Armando blak-blakan mengatakan bahwa Indonesia ditakuti lantaran warganya dikhawatirkan membawa Covid-19.

BACA JUGA:  Awas! Mengonsumsi Vitamin D Berlebihan Ternyata Sangat Berbahaya

Tak hanya itu, Ade Armando juga menyebut Islam ditakuti karena ajarannya dikhawatirkan membawa terorisme.

"Indonesia ditakuti karena warganya dikhawatirkan membawa Corona. Islam ditakuti karena ajarannya dikhawatirkan membawa terorisme," jelas Ade Armando dikutip GenPI.co, Selasa (27/7).

BACA JUGA:  Nanas Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Sangat Mengejutkan

Selain itu, Ade Armando juga melampirkan sebuah infografis atau meme yang menyindir bahwa Indonesia menjadi negara paling ditakuti di dunia di bawah pemerintahan Presiden Jokowi.

Dilihat dari isi poster tersebut, tampak gambar ilustrasi Jokowi tengah memegang bendera Merah Putih.

BACA JUGA:  Politikus PDIP Berani Tunjuk Sponsor Demo, Seret Tokoh Terkenal

Sedangkan dalam narasi poster tertulis bahwa di bawah pemerintahan Presiden Jokowi Indonesia menjadi negara yang ditakuti dunia.

"Akhirnya di bawah pemerintahan Presiden Jokowi, Indonesia jadi negara yang ditakuti dunia," demikian narasi yang tertulis dalam isi poster itu.

Adapun isi poster meme yang dibagikan Ade Armando tersebut juga tertulis, sebanyak 59 negara di dunia menutup pintu masuk untuk warga Indonesia lantaran khawatir WNI bisa menyebarkan virus Corona di negara mereka.

"Sebanyak 59 negara menutup pintu untuk warga Indonesia. Negara-negara tersebut khawatir pendatang asal Indonesia bisa menularkan virus Corona," tulisnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co