Meskipun Sedikit, Anies Punya Modal Maju Capres 2024

08 Agustus 2021 06:30

GenPI.co - Akademisi politik Kacung Marijan memberikan pendapat terkait hasil survei terkait Pilpres 2024 yang dilakukan oleh Institute for Democracy & Strategic Affairs.

Dalam survei tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memimpin pertarungan.

Namun, terlihat bahwa dukungan untuk Anies Baswedan lebih banyak berasal dari Generasi Z (usia 17-24 tahun) dengan persentase sebesar 24,8 persen.

BACA JUGA:  Pengamat Acungi Jempol Keberanian Gibran, Top

Sementara itu, Prabowo lebih banyak didukung oleh Generasi X (usia 41-56 tahun) dengan persentase sebesar 19,5 persen.

Kacung menilai bahwa hal tersebut bisa menguntungkan Anies, terutama jika tren dukungannya makin naik.

BACA JUGA:  Tolong Hentikan, Pernyataan Novel Baswedan Bahaya

“Tak seperti Prabowo, Anies memang tak punya partai politik. Namun, jika dukungan masyarakat makin bagus, bisa saja ada partai yang mengusung dia,” ujarnya kepada GenPI.co, Sabtu (7/8).

Pengajar di Universitas Airlangga itu mengatakan bahwa penilaian partai politik terhadap tokoh yang diusung pasti dipengaruhi oleh survei terkait popularitas dan elektabilitas.

BACA JUGA:  Kekuatan Duet Anies-AHY Dikuliti Pengamat, Telak!

“Jika popularitas dan elektabilitas Anies makin tinggi, tidak mustahil jika ada partai politik yang serius mendukung dia,” katanya.

Namun, hasil survei terkait peran kedua generasi tersebut akan sangat mempengaruhi penilaian partai politik terhadap Prabowo dan Anies.

“Sebab, hal tersebut berpengaruh pada komposisi pemilih pada Pilpres 2024 dan kita tahu pemilih anak muda akan lebih mendominasi pada 2024,” tuturnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co