Demokrat Buka Suara Soal Pertemuan Anies-AHY dengan Surya Paloh

19 September 2022 16:00

GenPI.co - Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra memberi penjelasan terkait pertemuan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan ketua umum partainya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Anies hadir di pernikahan anak dari Anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem Sugeng Prawoto.

Dalam perhelatan tersebut, Anies dan AHY diapit tokoh-tokoh penting. Di antaranya, yakni Ketum PKS Ahmad Syaikhu, Ketum Partai NasDem Surya Paloh, dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Blak-blakan Ingin Jadi Presiden di Pemilu 2024, Begini Kalimatnya

“Ya, memang sering berkomunikasi dan berinteraksi,” ujar Herzaky kepada GenPI.co, Senin (19/9). 

Menurutnya, orang-orang di perhelatan tersebut memang akrab dan dekat. Dirinya juga mengatakan bahwa AHY merasa nyaman berada di sekeliling orang-orang tersebut.

BACA JUGA:  Bahas Bakal Capres PKS, Mardani Ali Sera Sebut Anies Baswedan

“Sama-sama punya semangat mengusung perubahan dan perbaikan untuk Indonesia ke depannya,” tuturnya.

Dirinya juga mengingatkan bahwa Partai Demokrat punya komunikasi yang intens dengan dua ketua parpol yang hadir di acara tersebut. 

BACA JUGA:  Menakar Peluang Anies dan AHY di Pilpres, Koalisi 3 Partai Disebut Mendukung

“Apakah itu pertanda atau sinyal koalisi 2024? Doakan saja,” ucapnya.

Menurut Herzaky, pihaknya masih terus melakukan komunikasi politik guna membentuk koalisi.

“Masih kami godok terus. Semoga kami bisa membentuk koalisi solid,” kata dia.

Herzaky juga menegaskan bahwa koalisi yang hendak dibangun partai Demokrat akan mengedepankan perubahan, dan perbaikan.

“Untuk rakyat, bangsa, dan negara ini. Pada saatnya, akan kami sampaikan ke publik, dengan siapa Partai Demokrat akan berkoalisi,” ujar Herzaky.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co