Putri Candrawathi Bantah Pergi Bareng Brigadir J Bawa Senpi

12 Desember 2022 21:40

GenPI.co - Terdakwa Putri Candrawathi membantah pernah berkeliling kawasan Kemang, Jakarta Selatan, bersama Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J dan Richard Eliezer dengan membawa senjata api.

Hakim awalnya menanyakan soal hal tersebut yang mana informasi itu dilontarkan Bharada Eliezer saat persidangan sebelumnya.

"Apa saudara pernah keliling sama Yosua dan Richard di kemang bawa senjata api?" tanya hakim.

BACA JUGA:  Putri Candrawathi Akui Kirim Uang kepada Brigadir J untuk Biaya Rumah Tangga

"Tidak pernah," ucap Putri Candrawathi saat bersaksi dalam persidangan terdakwa Kuat Maruf, Ricky Rizal, dan Bharada Eliezer di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (12/12).

Saat disuruh hakim kembali mengingat peristiwa tersebut, Putri kembali menegaskan tidak pernah berkeliling Kemang.

BACA JUGA:  Putri Candrawathi Kenal Lebih Dulu Kuat Maruf Dibanding Ricky Rizal

Hakim kemudian menanyakan kembali kepada Putri pada saat itu berkeliling Kemang untuk mencari seseorang.

Putri lagi-lagi membantah hal tersebut dsn mengaku tak pernah berkeliling Kemang.

BACA JUGA:  Putri Candrawathi Tak Tahu Brigadir J Dipanggil Karungga oleh Ajudan Lain

"Akan tetapi, benar tidak saudara kembali ke Jalan Bangka? Pada Juni?" tanya hakim.

"Tidak pernah," ujar Putri.

Putri mengungkapkan rumah di Jalan Bangka, Jakarta Selatan, merupakan milik orang tuanya.

Setelah itu, hakim membeberkan bahwa ada kesaksian yang menyebutkan Putri pernah mengajak Yosua dan Richard berkeliling sambil membawa senjata api, tetapi tak mengetahui tujuan sebenarnya.

Hakim menyampaikan setelah tak tahu ke mana lagi, Putri kemudian mengajak kembali ke Jalan Bangka untuk bertemu Ferdy Sambo.

"Pada saat itu, keluar seroang perempuan dari rumah di Jalan Bangka. Tahu enggak peristiwa itu?" tanya hakim.

"Tidak," jawab Putri.

Sebelumnya, Bharada Eliezer menyampaikan ada sosok perempuan yang menangis di depan kediaman Ferdy Sambo di Jalan Bangka, Jakarta Selatan, yang terjadi sekitar akhir Mei 2022. 

Eliezer menceritakan awalnya mengikuti rombongan Putri Candrawathi ke Rumah Bangka seusai berkeliling ke Kemang.

Dia mengatakan saat di lokasi keluar seorang perempuan dan tidak mengenalnya.

Eliezer mengungkapkan perempuan tersebut menangis sembari mencari supirnya dan kemudian bergegas pergi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Ferry Budi Saputra

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co