PKB Ngotot Prabowo Subianto Capres, Cak Imin Cawapres

09 Mei 2023 02:00

GenPI.co - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ngotot menduetkan Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai capres-cawapres pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Wakil Ketua Umum Bidang Pemenangan Pemilu DPP PKB Jazilul Fawaid menjelaskan Prabowo dan Cak Imin adalah pasangan yang diusung Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

"Formulanya sudah jelas, capres dan cawapres di tangan Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar," kata Jazilul, Senin (8/5).

BACA JUGA:  Hasil Survei: Elektabilitas Ganjar Meroket, Prabowo dan Anies Stabil

Menurut Wakil Ketua MPR itu, Prabowo dan Cak Imin sudah mendapatkan dukungan dari masing-masing partai yang dipimpinnya.

Jazilul menjelaskan Prabowo sebagai ketua umum Partai Gerindra sudah mendapatkan mandat dari para kader.

BACA JUGA:  Capres 2024: Prabowo 24,8 Persen, Menang Head To Head Lawan Ganjar

Sementara itu, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin pun sudah memperoleh mandat dalam muktamar PKB.

"Pembahasannya sudah selesai,” ucap Jazilul.

BACA JUGA:  Prabowo Subianto Terus Diserang, Gerindra: Kemenangan Segera Datang

Pria yang karib disapa Gus Jazil itu menegaskan saat ini pihaknya menunggu pengumuman capres-cawapres.

Dia berharap duet Prabowo dan Cak Imin bisa dideklarasikan paling cepat Mei 2023.

"Kalau telat, tentu kehilangan momemtum," ujar Jazilul. (ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co