Keluarga Lukas Enembe Minta Maaf soal Kericuhan di Jayapura

29 Desember 2023 18:20

GenPI.co - Keluarga almarhum Lukas Enembe menyampaikan permohonan maaf terkait aksi pembakaran sejumlah ruko di Kota Jayapura pada Kamis (28/12).

Aksi pembakaran tersebut terjadi saat iring-iringan jenazah almarhum Lukas Enembe dari Sentani, Kabupaten Jayapura menuju ke Koya Tengah, Jayapura.

“Atas nama keluarga, saya sampaikan maaf atas semua peristiwa yang terjadi,” kata perwakilan keluarga Lukas Enembe, Yunus Wonda dikutip dari Antara, Jumat (29/12).

BACA JUGA:  KPK Sampaikan Duka Terkait Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe Meninggal Dunia

Wonda mengaku keluarga almarhum Lukas Enembe juga menyayangkan atas sejumlah peristiwa yang terjadi di Sentani, Waena dan Abepura tersebut.

“Kami menyayangkan terjadinya pemukulan, perusakan ruko, restoran, kantor dan juga sejumlah kendaraan,” tuturnya.

BACA JUGA:  Kuasa Hukum Sebut Lukas Enembe Tidak Drop Sebelum Meninggal Dunia

Menurut dia, sejumlah kejadian tersebut di luar perkiraan pihak keluarga. Sebab sebelumnya telah ada skenario sesuai arah gereja dan keputusan Sinode Gereja Injili Di Indonesia (GIDI) Papua.

“Kami menginginkan kedamaian dan kehangatan seluruh warga Papua saat mengantarkan jenazah almarhum Lukas Enembe dari Sentani ke Koya,” ujarnya.

BACA JUGA:  Besok, Jenazah Lukas Enembe Diterbangkan ke Papua

Wonda menyampaikan pihak keluarga juga menginginkan seluruh proses pemakaman mantan Gubernur Papua ini bisa berjalan dengan baik dan tanggung jawab.

Dia menyebut keinginan itu juga sesuai dengan motto almarhum Lukas Enembe selama menjabat Gubernur Papua, yakni ‘Kasih Menembus Perbedaan’.

“Ini di luar perkiraan. Kami memiliki harapan seluruh warga tidak terpengaruh isu yang bisa menyebabkan kekacauan,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co