Menhan Prabowo Sangat Cool, Pakai Topi Koboi & Pegang Elang Gurun

01 Maret 2020 03:16

GenPI.co - Menteri Pertahanan (Menhan) RI, Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Pertahanan Uni Emirat Arab (UEA) di Abu Dhabi.

Kunjungan kenegaraan Prabowo itu, disambut dengan upacara jajar kehormatan di Kantor Kementerian Pertahanan Uni Emirat Arab, dan dilanjutkan dengan bilateral meeting dengan Menhan UAE Mohammed Ahmed Al Bowardi.

BACA JUGA: Indonesia Diminta Jujur dan Jangan Sembunyikan Fakta Virus Corona

Dalam melakukan pembicaraan bilateral di Kantor Kemhan UAE, Menhan RI Prabowo Subianto dan Menhan UAE Mohammed Ahmed Al Bowardi menandatangani perjanjian kerja sama di bidang pertahanan, sebagai tindak lanjut dari Letter of Intent (LoI) yang ditandatangani kedua negara di Bogor tanggal 24 Juli 2019.

BACA JUGA: Virus Corona Ganas: Iran Batalkan Salat Jumat, Wapres Tertular...

Menurut Karo Humas Kementerian Pertahanan Brigjen TNI Totok Sugiharto saat dikonfirmasi wartawan, di Jakarta, Senin, menjelaskan bahwa perjalanan Prabowo Subianto ke luar negeri bertujuan untuk memperkuat diplomasi pertahanan.

BACA JUGA: Programer Genius Indonesia Ini, Membuat CEO Apple Tim Cook Kagum

Selain diplomasi pertahanan, menurut Totok, kunjungan kerja Prabowo ke luar negeri juga dilakukan untuk menjajaki alat utama sistem persenjataan (alutsista) yang diperlukan oleh Indonesia.

BACA JUGA: Honorer K2 Lulus PPPK Makin Cemas, 51 Ribu Orang Bisa Gigit Jari

"Hal ini perlu dilakukan untuk mencapai target pemenuhan alutsista sesuai dengan 'Minimum Essential Force' (MEF) alutsista Indonesia," ungkapnya.

Dalam acara kenegaraan tersebut, terdapat momen yang menarik perhatian.

Di mana terlihat dalam pertemuan dua petinggi negara itu, yakni melakukan perbincangan santai di gurun pasir.

BACA JUGA: Wow! Wanita Cantik Ini Buka Jasa Membersihkan Rumah Tanpa Busana

Hal tersebut diungkapkan lewat unggahan Juru Bicara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjutak melalui akun Twitter pribadinya @Dahnilanzar. 

Dahnil membagikan sejumlah foto yang menggambarkan kegiatan Prabowo selama melakukan sesi dialog di gurun pasir. 

Dalam salah satu foto unggahan Dahnil, menunjukkan tangan kiri Menhan Prabowo yang dibalut sarung terlihat memegang burung elang atau elang gurun. 

BACA JUGA: Awas... 3 Zodiak Ini Suka Menyembunyikan Perasaan

Dalam tampilannya yang selalu cool, Menhan Prabowo memakai kemeja jeans dan topi koboi.

Sementara, terlihat pandangannya di arahkan ke hamparan gurun pasir. 

Sebagai narasi unggahannya, Dahnil lantas menuliskan bahwa agenda kunjungan Prabowo ke UEA bertujuan untuk menindaklanjuti pembicaraan Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal kerja sama di bidang pertahanan. 

BACA JUGA: Tony Blair Blak-blakan: Ibu Kota Baru Indonesia, Inspirasi Dunia

"Melanjutkan pembicaraan Presiden @jokowi dengan Emir UEA beberapa waktu yg lalu, Menhan @prabowo dan Menhan UEA, Mohammed Al Bawardi merampungkan perjanjian kerjasama pertahanan antar kedua negara, perbincangan dilakukan secara informal di gurun pasir luas sambil melepas Elang berburu," tulis Dahnil.

Momen langka, Menhan Prabowo rapat di gurun pasir akhirnya menuai perhatian warganet. 

Tak sedikit dari warganet yang memberikan apresiasi dan dukungan kepada Menhan Prabowo, dengan gaya diplomasi cool-nya itu.

Di mana pada akhirnya Menhan Prabowo melalui diplomasi gurun pasir dan berburu, bisa mendapatkan kerjasama pertahanan, kerjasama alutsista dan mendapatkan pesawat nirawak atau drone secara hibah alias gratis.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co