Pidato Jokowi Mengguncang Jiwa, Indonesia Sukses Tangani Covid-19

05 Oktober 2020 06:21

GenPI.co - Penanganan covid-19 di Indonesia dinilai baik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Bahkan, Jokowi bangga dengan hasilnya jika dibandingkan dengan negara lain.

Apalagi, Indonesia dianggap baik dan berhasil menyelamatkan aspek kesehatan masyarakat dan ekonomi negara.

BACA JUGA: Ngeri! KAMI Bongkar Uang Rakyat Buat Talangi Perampokan Jiwasraya

Hal itu diungkapkan oleh Jokowi melalui akun YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu (3/10)

Selama tujuh bulan terakhir pemerintah bekerja keras menghadapi tantangan besar berupa pandemi. 

Kendati demikian, Jokowi menegaskan sejak awal aspek kesehatan masyarakat merupakan prioritas utama pemerintah. 

BACA JUGA: Ini Dia Ketua Umum Partainya Amien Rais, Bikin Ngeri!

"Kesehatan masyarakat, kesehatan publik, tetap nomor satu, tetap yang harus diutamakan. Ini prioritas," kata Jokowi 

Meskipun kesehatan masyarakat sebagai prioritas bukan berarti harus mengorbankan aspek ekonomi. 

"Jika kami mengorbankan ekonomi, itu sama saja dengan mengorbankan kehidupan puluhan juta orang. Ini bukan opsi yang bisa kami ambil. Sekali lagi, kami harus mencari keseimbangan yang pas," ungkapnya. 

BACA JUGA: Din Syamsuddin Bikin Puyeng Istana, Sebab Beberkan Fakta Ini

Pemerintah sendiri sudah berupaya selama berbulan-bulan memperoleh dan menjaga keseimbangan melalui langkah-langkah dan kebijakan yang diambil. Jokowi menilai penanganan pandemi di Indonesia tidaklah buruk. 

Pasalnya, menurut Jokowi bila dibandingkan dengan negara-negara berpenduduk besar, kasus penyebaran dan tingkat kematian akibat Covid-19 di Indonesia masih lebih baik dibandingkan negara-negara dalam kategori yang sama tersebut. 

BACA JUGA: Wanita Harus Makan Daun Pepaya, Khasiatnya Sangat Mencengangkan!

Menurut data per 2 Oktober, Indonesia berada pada posisi 23 di tingkat kasus positif covid-19 dari semua negara-negara di dunia dengan jumlah sebanyak 295.499 kasus. 

Di atas Indonesia, terdapat sejumlah negara yang juga berpenduduk besar antara lain, Amerika Serikat di peringkat pertama dengan 7.495.136 kasus, disusul India dengan 6.397.896 kasus, Brasil dengan 4.849.229, dan Rusia dengan 1.194.643 kasus. 

Selain itu, dalam hal ekonomi, menurut Jokowi, Indonesia juga tidak terlalu jelek. Meskipun menurun, tetapi semua negara juga ikut menurun ekonominya. Bahkan, ada banyak negara lain yang harus memikul beban ekonomi lebih parah.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co