Ini Dia Sinyal Kuat Jokowi Segera Reshuffle Kabinet

24 November 2020 18:20

GenPI.co - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan sinyal kuat untuk melakukan reshuffle kabinet. Hal itu diamini Barisan Penggerak Rakyat Jokowi-Amin (Barak Join).

"Kembalinya Presiden Joko Widodo berbicara reshuffle kabinet dengan mengkritik jajaran menterinya yang tidak becus kerja menjadi sinyalemen kuat bakal terjadi perombakan kabinet," ujar Ketum Barak Join, Ali Nugroho dalam keterangannya, Selasa (24/11).

BACA JUGA: Politikus PDIP Peringatkan Keras Habib Rizieq, Jleb Banget!

Keyakinan, kata Ali, makin diperkuat dengan sikap Presiden Jokowi yang terus melakukan komunikasi politik terhadap tokoh lintas partai dan profesi.

"Tanda-tandanya mulai tampak. Sudah banyak tokoh yang diundang ke Istana meski tidak banyak yang di-publish. Tinggal ketua-ketua partai," lanjut Ali.

Menurut Ali, meskipun Jokowi merasa puas terhadap kinerja pada menterinya saat ini, tetapi pertumbuhan ekonomi masih minus walapun ada sedikit peningkatan.

Hal tersebut yang bisa menjadi dasar pertimbangan bagi Jokowi untuk melakukan reshuffle kabinet.

"Oleh karena itu jajaran kabinet perlu diganti, kerjanya harus turbo, percepatan ekonomi sangat penting, sehingga ada harapan baru di tengah kelesuan ekonomi karena pandemi Covid-19," terang Ali.

Barak Join pun berharap, saat perombakan menteri, Presiden Jokowi mempertimbangkan penambahan menteri perempuan dan memasukkan aktivis 98 dalam jajaran kabinet nanti.

BACA JUGA: Refly Harun Kritik Panglima TNI, Ada Pembangkangan

"Menteri perempuan ditambah Pak. Mudah-mudah beliau juga masih ingat janjinya akan mengangkat aktivis 98 jadi menteri," pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co