Elektabilitas Meroket Gegara KLB Demokrat, AHY Jangan Senang Dulu

16 Maret 2021 11:30

GenPI.co - Pengamat politik Rochendi menyebut ada beberapa pekerjaan rumah yang harus dilakukan oleh Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk menyelamatkan suara partainya di Pemilu 2024.

Menurut Rochendi, AHY harus mampu merangkul kader-kadernya agar internal partai makin solid.

BACA JUGAPengamat Kagum Persiapan Kubu Moeldoko, AHY Bisa Makin Puyeng

“Ini adalah momen yang cocok untuk memperkuat posisi bargaining AHY bahwa dia memang benar-benar didukung oleh lebih dari 32 DPD yang ada, seperti yang dia bilang,” katanya kepada GenPI.co, belum lama ini.

Pasalnya, pada saat pemilihan AHY menjadi ketua umum pada 2020, suara perwakilan DPD saat itu dipaksa bulat lewat aklamasi.

“Tapi, kalau dia bisa konsolidasi dan bangun solidaritas di antara kader partainya, itu akan meningkatkan citra AHY. Dia akan dianggap berhasil melakukan konsolidasi dalam menghadapi serangan dari luar,” ujarnya.

Rochendi mengatakan jika AHY mampu melakukan hal tersebut, maka elektabilitas politikus 42 tahun itu juga kemungkinan besar akan naik pada Pilpres 2024.

“Bukan tidak mungkin jika dia mampu melakukan itu, nama AHY dan partainya akan popular dan mampu maju menjadi capres di Pilpres 2024,” paparnya.

Seperti diketahui, Elektabilitas Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Pilpres 2024 melesat ke posisi empat besar dalam hasil survei yang dilakukan oleh IndEX Research.

“AHY dari awalnya (survei Agustus dan November 2020) hanya 1-2 persen, dalam waktu cepat menyalip sejumlah nama dan kini elektabilitasnya mencapai 7 persen,” kata peneliti IndEX Research Hendri Kurniawan dalam siaran persnya di Jakarta, Jumat (12/3/2021).

Nama AHY melesat naik usai konflik internal PD yang berujung pada penyelenggaraan kongres luar biasa (KLB) Deli Serdang.

BACA JUGAPesan JK Buat AHY, yang Sabar

Dalam KLB, AHY dianggap sudah demisioner sebagai ketua umum dan digantikan oleh Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co