Jika Trah Soekarno Retak, Sosok Ini Pengganti Megawati

20 April 2021 10:20

GenPI.co - Kepala BIN Budi Gunawan (BG) menjadi sosok altenatif sebagai pengganti Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, jika trah Soekarno retak soliditas di tubuh partai wong cilik itu.  

Hal itu disampaikan dalam pandangan pengamat politik Fajar Shodik di Jakarta, Senin (19/4).

BACA JUGA: Kubu Moeldoko Murkah, Pengamat Kena Skakmat

“Saya kira, jika Prananda dan Puan Maharani tak mencapai kompromi, Bu Mega akan melirik BG,” ujar Shodik.

Menurut analisisnya, tampilnya BG sebagai pucuk pimpinan partai maupun Capres 2024,  punya dampak positif bagi PDI Perjuangan. 

Sebagai orang yang sangat dekat dengan Megawati, BG dinilai bisa diterima faksi Prananda Prabowo maupun faksi Puan Maharani.

Akan tetapi, lanjut Shodik, jika BG tampil sebagai Capres, purnawirawan jenderal polisi itu dianggap memiliki tantangan yang tidak mudah. 

"Publik dinilai belum mengenal pikiran-pikiran BG di bidang yang lain. Padahal, isu utama bagi publik dalam beberapa tahun ke depan adalah pemulihan ekonomi yang menurun akibat pandemi Covid-19," ungkapnya.

Karena itu, BG disarankan lebih aktif mengkomunikasikan berbagai gagasan yang bisa ditawarkan untuk membawa bangsa ini keluar dari krisis akibat pandemi. 

BACA JUGA: Pernyataan Habib Rizieq Menggelegar, Semua Bikin Tercengang

"Kami menyarankan BG untuk memanfaatkan pihak ketiga sebagai komunikator publik, misalnya jejaring relawan," imbuhnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co