Mohon Doanya untuk Chicco Jerikho, Begini Kondisi Terakhirnya

09 Oktober 2021 18:05

GenPI.co - Aktor Chicco Jerikho dikabarkan belum lama ini sempat dibawa ke rumah sakit lantaran mendadak kesulitan bernafas.

 

Padahal, bapak satu anak ini sebelum tiba-tiba dibawa ke rumah sakit itu masih beraktivitas biasa seperti berolahraga dan syuting.

BACA JUGA:  Cara Chicco Jerikho Jaga Imunitas Tubuh di Masa Pandemi Covid-19

Chicco Jerikho mengaku saat itu kondisi kesehatannya mengalami demam tinggi, sampai drop berat tak berdaya.

Dia lantas langsung dibawa ke ruang IGD untuk dilakukan observasi demi mengetahui penyebab apa yang membuat kondisi kesehatannya menurun drastis.

BACA JUGA:  Wow, Chicco Jerikho Kasih Hadiah Spesial untuk Greysia/Apriyani

Suami Putri Marino itu juga melakukan tes PCR dan tes DHF atau demam berdarah dan hasilnya negatif.

"Gue diobservasi semalaman di Ruang IGD. Tangan di infus dan seinget gue dua kali di CT scan sampai EKG. Semua udah dicek untuk melihat fungsi jantung, paru dan organ tubuh yang lainnya pada malam itu," demikian keterangan Chicco Jerikho di akun Instagram miliknya, Jumat (8/10/2021).

BACA JUGA:  Chicco Jerikho Bintangi Film Netflix, Tayang 14 Oktober 2021

Melihat kondisi yang semakin parah, Chicco Jerikho kemudian masuk ruang High Care Unit (HCU). 

"Hal yang gak pernah dibayangin sebelumnya masuk ruang HCU," tulisnya.

Setelah melakukan pengecekan, saat itu kondisi heart rate Chicco Jerikho berada di bawah 50 dan tensi rendah sampai 60/40.

Tidak hanya itu, dokter juga mendiagnosis bahwa pria berusia 37 tahun itu terinfeksi virus.

"Jujur dengarnya aja gue takut, itu yang bikin badan gue drop," kata dia.

Chicco Jerikho mengaku hingga saat ini belum mengetahui penyebab dirinya sampai terinfeksi virus tersebut.

"Tapi penyebabnya karena apa? Sampai sekarang belum ada jawabannya," jelas dia.

Namun demikian, sekarang kondisi Chicco Jerikho sudah mulai membaik setelah mendapatkan perawatan intensif dari rumah sakit, dan meminta doanya agar bisa terus sehat seperti sedia kala.(chi/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co