GenPI.co - Aktris Nikita Mirzani membeberkan akan segera membuka kelab terbesar di Asia.
Hal tersebut disampaikan Nikita Mirzani lewat unggahan Instagram Story pada Jumat (24/6).
"Sangat antusias untuk salah satu klub pantai terbesar di Asia," ungkap Nikita Mirzani.
Diketahui, lokasi kelab yang akan dibangun Nikita berada di Bali.
Dalam unggahannya, Nikita tampak sedang mengecek kelab miliknya yang sedang dibangun itu.
Ibu 3 anak itu juga memperlihatkan sejumlah foto dari proses pembangunan kelab miliknya.
Ia mengatakan tempat hiburan tersebut bakal diresmikan bulan depan.
"Akan dibuka bulan depan," ujar kekasih John Hopkins itu.
Selain mengecek pembangunan kelab, Nikita Mirzani juga tampak mengecek sejumlah bisnisnya yang lain, salah satunya salon.
Kekasih John Hopkins itu juga sedang membangun bisnis baru, yakni toko minuman. (ded/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News