Ayah Mendiang Dylan Sahara Wali Ifan Seventeen saat Lamar Citra

07 April 2021 07:45

GenPI.co - Penyanyi Ifan Seventeen mengaku merasa terharu ketika ayah mendiang istrinya, Dylan Sahara datang dalam acara lamarannya. 

Pria 38 tahun itu menyebutkan bahwa sang ayah mertua datang khusus dari kampung halamannya untuk ke acara lamaran Ifan dengan Citra Monica.

BACA JUGAResmi Lamar Pacar, Ifan Seventeen: Citra Lebih dari Tulang Rusuk

"Terharu banget. Jujur, papa itu sampai rela menempuh perjalanan dari Ponorogo ke Jakarta itu berdua bersama supirnya," ungkap Ifan usai acara lamarannya di Menteng Dalam, Jakarta Selatan, Selasa (6/4/2021).

Menurutnya, ayah mendiang istrinya itu berangkat pada malam hari dan sampai di Jakarta pagi tadi dan langsung menghadiri acara lamarannya.

BACA JUGASpesial Pol Kado Anies Baswedan, Digelar Sebelum Atta-Aurel Bobok

Ifan menjelaskan bahwa dia sengaja mengundang ayah mantan istrinya itu ke acara lamaran, sekaligus sebagai perwakilannya.

Pelantun Menemukanmu itu berterima kasih atas kehadiran sang ayah mertua. Dia mengatakan melakukan hal itu lantaran orang tuanya berhalangan hadir.

"Beliau datang karena tahu orang tuaku nggak datang. Selain itu, aku juga minta kepada beliau untuk hadir," jelasnya.

Tidak hanya itu, Ifan sangat bersyukur karena ayah mendiang istrinya itu masih menganggapnya anak. 

BACA JUGACewek Berbaju Merah Dapat Emotikon Hati dari Adik Atta Halilintar

Sebagaimana diketahui, Dylan Sahara merupakan salah satu korban bencana tsunami di Banten pada 2018.

Kejadian itu merenggut nyawa Dylan bersama anggota band Seventeen, terkecuali sang vokalis, Ifan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co