Bongkar Menu Latihan, Bek Kawakan Persib Ancam Klub Rival Liga 1

26 Mei 2021 01:30

GenPI.co - Bek naturalisasi asal Nigeria, Victor Igbonefo, berkomitmen akan melakukan persiapan dengan maksimal untuk menyambut Liga 1.

Menurutnya, tidak hanya fokus mengembangkan fisik, tetapi juga taktik dan mental.

BACA JUGA: Jelang Liga 1, Veteran Persib Bawa Kabar Baik ke Bobotoh

“Sekarang kami punya waktu yang ideal, ada waktu enam minggu untuk melakukan persiapan sebelum liga," katanya, Selasa (25/5).

Igbonefo menjelaskan, sudah menjalani latihan bersama selama dua hari, untuk intensitasnya pun secara bertahap meningkat.

Untuk program latihan dirinya menilai berjalan dengan baik. Karena, seluruh penggawa mampu melahap semua menu latihan yang diberikan tim pelatih.

"Kami mulai kemarin dan hari ini intensitas lebih meningkat, ini semua untuk menyambut liga yang akan mulai Juli," ucapnya.

Pemain bertubuh tinggi kekar itu menyatakan bahwa tidak main-main menyambut gelaran Liga 1 agar meraih hasil terbaik.

"Kami pemain siap untuk persiapan ini, karena selama libur tetap berlatih," tambahnya.

Hal ini pun secara tidak langsung membuat Victor Igbonefo mengancam para klub Liga 1 2021 lainnya.

Pasalnya, dengan porsi latihan yang matang juga persiapan yang bagus membuat Persib bisa kian menakutkan saat Liga 1 2021 nanti bergulir.

Sementara itu, Pelatih Persib Robert Alberts mengatakan, program latihan masih terfokus untuk meningkatkan kebugaran pemain.

BACA JUGA: Gantengnya Pemain Naturalisasi Persib, Berikan Pesan Membara

Jadi, latihan dilaksanakan pagi dan sore hari.

"Kami menjalani program spesifik berkenaan dengan program kebugaran dalam bermain sepak bola dengan level lebih tinggi dibandingkan kemarin," tutupnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co