Inggris vs Denmark: Sindiran Anak Legenda MU Telak

07 Juli 2021 20:30

GenPI.co - Suasana panas terjadi menjelang laga Timnas Inggris vs Denmark pada semifinal Piala Eropa 2020.

Kedua tim saling melemparkan psywar menjelang laga di Stadion Wembley, Kamis (8/7) dini hari WIB.

Kiper Denmark Kasper Schmeichel terang-terangan menyindir euforia sepak bola kembali ke Inggris.

BACA JUGA:  Lini Depan Italia Paling Tajam, Sejarahnya Bikin Geger Dunia

Anak legenda Manchester United Peter Schmeichel justru bertanya apakah Inggris sudah pernah memenangi Piala Eropa atau belum.

“Pernahkan memenanginya?” kata Kasper sebagaimana dilansir BBC.

BACA JUGA:  Italia Kalahkan Spanyol via Penalti, Inilah Rahasia Donnarumma

Sampai saat ini Inggris memang belum pernah melaju hingga tangga juara Piala Eropa.

Prestasi terbaik Inggris ialah menduduki posisi ketiga pada 1968 dan melaju ke semifinal pada 1996.

BACA JUGA:  Spanyol Ditekuk Italia, Ucapan Luis Enrique Kelas Dunia

Ucapan Kasper pun langsung mendapatkan balasan dari Kapten Timnas Inggris Harry Kane.

Menurut Kane, skuad Inggris saat ini memiliki kesempatan besar mematahkan kutukan.

“Jika kami melakukan yang benar, kami akan melaju ke final,” ujar Kane. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co