Dari Laris Manis, Jersey Ronaldo Kini Jadi Barang Antik

07 September 2021 10:57

GenPI.co - Dari laris manis, jersey Cristiano Ronaldo di Manchester United kini dikabarkan menjadi barang antik.

Seperti diketahui, Ronaldo memutuskan kembali merumput di Old Trafford sejak kepergiannya 12 tahun silam.

Kehadiran Cristiano Ronaldo kembali ke Manchester United sukses menjadi sorotan publik. Kabar ini juga menjadi harapan baru para penggemar agar terjadi peningkatan performa Si Setan Merah.

BACA JUGA:  Bikin Geregetan, Mantan Ronaldo Beri Pesan Ancaman ke Georgina

Mengingat kerjasama Ronaldo dan Manchester United jilid pertama sukses membawa keduanya mencapai kejayaan bersama.

Hal ini pun membuat para penggemar menjadi antusias dan jersey Ronaldo menjadi yang terlaris diburu para fans.

BACA JUGA:  Belum Main di Man United, Ronaldo Sudah Makan 1 Korban

Dalam kurun waktu 12 jam, penjualan jersey Ronaldo dikabarkan telah mencapai encapai 32,5 juta poundsterling (Rp642 miliar).

Akan tetapi, akibat tingginya jumlah permintaan membuat stok jersey Ronaldo kini mengalami kelangkaan.

BACA JUGA:  Hengkang ke Man United, Ronaldo Cuma Ingin Hindari Pajak?

Melansir dari Daily Mail, jersey bernomor punggung 7 tersebut belum bisa dipesan meskipun melalui website resmi Manchester United.

Sementara pemasok jersey Manchester United, Adidas mengatakan tengah berdiskusi dengan Manchester United dan berusaha untuk memenuhi permintaan penggemar.

"Kami sedang bekerja sama dengan Manchester United untuk mencoba memenuhi permintaan para fan terkait jersi yang sangat tinggi," bunyi pernyataan resmi Adidas seperti dikutip dari The Independent.

"Namun, ketersediaan beberapa produk tetentu yang kami miliki terlalu rendah," lanjutnya.

Selain karena Ronaldo efek yang membuat permintaan melonjak tajam, pemasok pun tak bisa mempersiapkan lebih awal dikarenakan beberapa hal.

Seperti adanya penundaan karena penutupan pabrik tekstil di Vietnam akibat pandemi, sedangkan sebanyak 28% pasokan produk Adidas itu berasal dari negara tersebut.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co