Pemain Asing Menggila, Tangerang Hawks Kalah dari Dewa United

21 Januari 2022 12:40

GenPI.co - Pemain asing tampil menggila di lanjutan IBL 2022. Imbasnya, Tangerang Hawks kalah tipis dari Dewa United.
 
Pemain asing Tangerang Hawks Richard David Ross Jr menggila dalam pertandingan melawan Dewa United, Kamis (20/1).

Pertandingan yang berlangsung sengit tersebut berakhir dengan kemenangan untuk Dewa United dengan skor 70-68.

Dalam 30 menit, Richard berhasil kumpulkan 28 poin dan 15 rebound.

BACA JUGA:  IBL 2022: Bantai NSH Mountain Gold, Ini Kata Pelatih Satria Muda

Ardian Ariadi menjadi pencetak poin kedua tertinggi dengan torehan 12 poin.

“Saya tidak mau menyalahkan, tetap semua salah saya,” Tutur Efri meldi usai pertandingan, Kamis (20/1).

BACA JUGA:  Jujur, Indonesia Patriots Akui Minim Pengalaman di IBL 2022

Efri mengaku memberi pesan-pesan kepada tim.

“Kalau mau menang, menang sebanyak mungkin yang banyak. Kalau kalah, harus dengan terhormat.

BACA JUGA:  Greenfields Dukung Atlet IBL 2022 Dengan Suplai Susu Berkualitas

Efri mengaku kecewa dengan kekalahan yang diderita.

“Secara skor saya kecewa, tetapi secara perkembangan tim dan progres dari awal, saya sangat puas,” ungkap Efri.

Dia melihat mental para pemain tidak terlalu down dan dengan tegas mengatakan yakin bisa mencuri kemenangan pertandingan-pertandingan setelahnya. (*) 

Next

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co