Menggila Bantai Hong Kong, Putri KW Bongkar Rahasianya

16 Februari 2022 04:57

GenPI.co - Pemain tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani (Putri KW) bongkar rahasianya setelah berhasil membawa tim putri mengalahkan Hong Kong di Kejuaraan Bulu tangkis Asia Beregu (BATC) 2022.

Seperti diketahui, tim putri bulu tangkis Indonesia telah melakoni laga perdana melawan Hong Kong di babak Grup Z BATC 2022 pada Selasa (15/2).

Bermain di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, tim yang digawangi para pemain muda ini berhasil membukukkan kemenangan dengan skor 4-1.

BACA JUGA:  Juara Czech Open 2021, Putri KW Bikin Gempar Ranking BWF

Putri KW berhasil menyumbangkan satu poin yang membuat Indonesia unggul 2-1 setelah sebelumnya ditahan imbang 1-1 pada laga kedua.

Hasil ini diperoleh setelah Putri KW menang atas Yeung Sum Yee dalam dua game langsung dengan skor 21-14, 21-5 dalam kurun waktu 33 menit.

BACA JUGA:  Ranking BWF Putri KW Melonjak Drastis, Jonatan Christie Turun

Menanggapi hasil tersebut, Putri KW mengaku sempat tegang, tetapi bisa mendapatkan kepercayaan dirinya lagi setelah memimpin di interval pertama.

"Tadi awalnya sempat tegang. Namun setelah memimpin di interval pertama, saya bisa lebih enjoy bermain. Apalagi di gim kedua, saya lebih nyaman bermain dan akhirnya bisa menang mudah," ujar Putri KW dilansir dari PBSI.

BACA JUGA:  Putri KW dan 3 Wonderkid Menjanjikan Bulu Tangkis Indonesia

Sementara itu, sebelumnya Gregoria Mariska membuka kemenangan untuk Indonesia saat mengalahkan Cheung Ying Mei dengan skor 21-16, 21-12.

Di laga kedua, ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi gagal menambah poin setelah mengakui keunggulan Yeung Nga Ting/Yeung Pui Lam, 19-21, 21-19, 21-23.

Setelah Putri KW membawa Indonesia unggul 2-1 di laga ketiga, Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro menjadi penentu kemenangan di laga keempat.

Lanny/Jesita berhasil memastikan kemenangan 3-1 untuk Indonesia setelah mengalahkan Fan Ka Yan/Yau Mau Ying dengan 12-21, 21-14, 21-19.

Kemenangan tersebut diakhiri dengan sempurna oleh Stephani Widjaja yang mengalahkan Saloni Samirbhal Mehta dengan 21-18, 21-13 dan memastikan kemenangan 4-1 untuk Indonesia.

Sementara itu, tim putri Indonesia akan meneruskan perjuangan pada pertandingan kedua melawan Kazakhstan pada Rabu (16/2).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co