Jonatan Christie Merasa Tak Nyaman di Korea Open 2022, Ada Apa?

07 April 2022 05:45

GenPI.co - Pemain tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mengaku belum merasa nyaman di Korea Open 2022.

Jonatan mengawali turnamen Korea Open 2022 dengan sangat baik, pemain berusia 24 tahun ini sukses menumbangkan wakil Malaysia, Soong Joo Ven pada Rabu (6/4).

Dalam laga yang digelar di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Jonatan mengunci kemenangan melalui straight game dengan skor 21-13, 21-15 dalam waktu 39 menit.

BACA JUGA:  Jonatan Christie dan Anthony Ginting Siap Menggila di Korea Open

Meskipun berhasil melewati babak pertama tanpa kendala yang cukup berarti, Jonatan mengaku belum merasa nyaman di Korea Open 2022.

Melansir dari laman resmi PBSI pada Rabu (6/4), Jonatan mengungkapkan bahwa saat ini dirinya masih mencoba beradaptasi dengan kondisi lapangan dan shuttlecock.

BACA JUGA:  Cara Anthony Ginting vs Jonatan Christie di Final Korea Open 2022

Jawara Swiss Open 2022 ini juga memaparkan kondisi kebugaran fisiknya belum maskimal usai menjalani tour di Eropa.

"Puji Tuhan bisa lolos ke babak kedua. Hari ini masih adaptasi dengan kondisi lapangan dan shuttlecock," jelas Jonatan.

BACA JUGA:  Bukan Main, Jonatan Christie Jadi Pelatih di Korea Open 2022

"Saya juga masih sedikit mengalami jetlag setelah satu bulan di Eropa kemarin. Kondisi belum terlalu fit, kaki masih terasa kurang ringan,” katanya menambahkan.

Lebih lanjut, Jonatan menilai shuttlecock yang digunakan berat dan lambat, sehingga perlu adanya strategi yang baik.

"Bola di sini agak berat dan lambat, jadi harus punya strategi yang tepat di setiap babak, tidak boleh asal," tutur Jonatan.

Terlepas dari itu, kemenangan tersebut memastikan Jonatan melaju ke babak 16 besar dan akan berhadapan dengan wakil Jepang, Kodai Naraoka, Kamis (7/4).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co