GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong mengaku kurang istirahat demi mempersiapkan segudang jadwal untuk skuad Garuda di segala kelompok usia.
Sejak didatangkan oleh Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) pada akhir 2019 lalu, Shin Tae Yong mendapat sejumlah tugas penting untuk membina Timnas Indonesia.
Tidak hanya untuk tim senior, Shin Tae Yong juga ditarget untuk membuat setiap kelompok usia meraih prestasi.
Tentu saja hal ini bukan pekerjaan yang mudah, apalagi mendidik pemain senior dan pemain muda tentu berbeda.
Namun, hal ini membuat dirinya lebih leluasa untuk mendapatkan pemain-pemain muda potensial yang bisa dimasukan ke dalam tim senior dan membentuknya menjadi sebuah tim yang tangguh.
"Di Indonesia saya adalah manajer di segala usia. Saya bisa menemukan pemain-pemain muda, " jelas Shin Tae Yong dilansir dari Sport Chosun pada Sabtu (17/4).
"Saya memotivasi pemain dan membuat tim lebih tangguh," tambahnya.
Meskipun begitu, Shin Tae Yong tetap memiliki kendala untuk mendapatkan pemain yang diinginkannya terutama saat turnamen yang tidak menjadi bagian kalender FIFA dan AFC.
"Sebenarnya, ada dua pemain usia 18 tahun di tim A (timnas senior). Namun, saya tidak bisa memenuhi jadwal dalam kalender FIFA dan AFC," tutur Shin Tae Yong.
Sementara itu, jadwal padat Shin Tae Yong terus berlangsung, setelah sukses membawa Timnas Indonesia senior menjadi runner-up Piala AFF 2020 pada awal tahun ini, selanjutnya ia disibukan dengan pencarian bakat dan penyusunan strategi.
Beberapa hari yang lalu, Shin Tae Yong baru merampungkan pemusatan latihan Timnas Indonesia U19 di Korea Selatan dalam rangka persiapan Piala Dunia U20 2023.
Tanpa banyak jeda, Shin Tae Yong langsung menggelar pemusatan latihan Timnas Indonesia U23 di tempat yang sama untuk persiapan menghadapi SEA Games 2021 yang akan digelar di Hanoi, Vietnam pada 6-22 Mei 2022.
Kegiatan pelatihan seperti itu sejatinya tidak menjadi masalah bagi Shin Tae Yong, tetapi pelatih berusia 51 tahun tersebut merasa kurang istirahat.
"Melatih dan mengajarkan pemain itu sama sekali tidak sulit. Saya hanya perlu sedikit istirahat," tutur Shin Tae Yong.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News