Ada Marselino Ferdinan di Balik Menggilanya Timnas Indonesia U-19

09 Juli 2022 03:00

GenPI.co - Ternyata ada peran Marselino Ferdinan di balik menggilanya Timnas Indonesia U-19 atas Filipina.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-19 menggila dengan membantai Filipina pada laga keempat Piala AFF U-19 2022, Jumat (8/7).

Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Skuad Garuda Nusantara menggasak Filipina dengan skor 5-1.

BACA JUGA:  Rabbani Taslim Menggila, Timnas Indonesia U-19 Bantai Filipina

Setelah pertandingan, pelatih Shin Tae Yong pun menyinggung soal salah satu pemain bintangnya yang cedera yakni Marselino Ferdinan.

Marselino Ferdinan yang dikenal sebagai gelandang kreatif itu harus absen membela Timnas U-19 hingga Piala AFF U-19 2022 usai karena mengalami cedera.

BACA JUGA:  Bantu Timnas U-19 Bantai Filipina, Selebrasi Razza Tuai Sorotan

Hal itulah yang membuat Shin Tae Yong berkaca dari kasus Marselino dengan meminta anak-anak asuhnya untuk memperkuat mental dan berani berkorban di lapangan.

"Marselino tidak bisa lagi bermain di turnamen ini karena cedera. Oleh karena itu, saya mengubah mental pemain," ucap Shin Tae Yong.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-19 Bantai Filipina, Vietnam dan Thailand Resah

Lebih lanjut, Shin Tae Yong menilai bila mental pemain berubah maka hal baik akan datang dengan sendirinya.

"Saya mau mereka berani mengorbankan diri. Dan, saat ini tim sudah menjadi satu. Saya yakin kami akan terus berkembang," tutup Shin Tae Yong.

Kemenangan atas Filipina membuat asa Timnas Indonesia U-19 untuk lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19 2022 terbuka lebar.

Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan hanya perlu memenangkan laga terakhir melawan Myanmar pada Minggu (10/7), terlepas dari berapa pun hasil akhir laga Vietnam vs Thailand pada hari yang sama.(Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co