Persis Kalah 1-2 dari Persija Jakarta, Jacksen Beber Kesulitannya

01 Agustus 2022 08:17

GenPI.co - Persis Solo kembali menelan kekalahan dalam lanjutan Liga 1 2022/23 saat berhadapan dengan Persija Jakarta di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (31/7).

Bertandang ke kandang Macan Kemayoran (julukan Persija Jakarta), skuad asuhan Jacksen F. Thiago harus pulang tanpa membawa poin setelah kalah 1-2.

Tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu mengawali babak pertama dengan kurang baik dan terpaksa harus tertinggal dua gol saat turun minum.

BACA JUGA:  Fans Ribut di Yogyakarta, Persis Solo Terancam Kehilangan Pemilik

Saat babak kedua baru dimulai tiga menit, Samsul Arief mampu memperkecil ketertinggalan menjadi satu gol. Namun, hingga peluit akhir berbunyi, Persis Solo tidak mampu menambah gol lagi.

“Tadi, kalau dilihat momentum kami dalam pertandingan itu saat mengandalkan serangan dari sisi kiri,” jelas Jacksen seusai laga.

BACA JUGA:  Persis Solo Dibungkam Persija Jakarta, Jacksen F. Thiago Kecewa

Menurutnya, penyerangan dari sisi kanan lebih efektif dalam menyerang Persija. Terbukti, gol semata wayang Persis yang dicetak Samsul Arief tercipta dari sisi kanan.

“Setelah cetak gol, justru menyerang dari sisi kiri. Padahal, di sisi kiri itu ada Irfan (Bachdim, red) yang cara bermainnya lebih banyak passing bola pendek,” tuturnya.

BACA JUGA:  Persija Dapat 3 Poin dari Persis, Thomas Doll Malah Kurang Puas

Pelatih 54 tahun itu mengatakan di sisi kanan penyerangan Persis, ada pemain cepat yang bisa merepotkan pertahanan Persija.

“Saya selalu bilang untuk coba serang dari sisi kanan terus. Akan tetapi, kami tidak mampu menjalankan itu secara maksimal,” jelas Jacksen.

Pelatih berdarah Brasil itu mengungkapkan aliran bola juga sedikit berubah dan tidak berjalan sesuai yang diinginkan, yakni ke arah kanan.

Hasil tersebut menjadi kekalahan kedua beruntun bagi Persis setelah sebelumnya juga terpaksa bertekuk lutut di hadapan Dewa United.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co