
GenPI.co - Imbas dari keributan yang terjadi di Yogyakarta, fans Persis Solo dikabarkan terancam kehilangan salah satu pemiliknya.
Tak tanggung-tanggung, salah satu pemilik Persis Solo yakni Kevin Nugroho mengancam akan meninggalkan klub.
Hal tersebut tak lepas dari rasa kesal Kevin terhadap oknum fans klub berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut.
Kelakuan mu ojo ngisin2i tim kebangaan mu.
— Kevin Nugroho (@knugroho33) July 25, 2022
Baliko lewat Jogja meneh PERSIS tak tinggal. pic.twitter.com/j2XEmzteDT
BACA JUGA: Fans Persis Solo Ribut di Yogyakarta, Gibran Ngamuk
"Kelakuanmu ojo ngisin2i tim kebanggaan mu. Baliko lewat Jogja meneh PERSIS tak tinggal (kelakuanmu jangan bikin malu tim kebanggaanmu. Balik lewat Jogja lagi, Persis tak tinggal)," tegas COO Persis Solo ini dalam akun Twitternya @knugrojo33.
BACA JUGA: Suporter Persis Solo dan PSIM Yogyakarta Bentrok, 3 Orang Terluka
Seperti diketahui, oknum fans Persis Solo terlibat keributan dengan warga Yogyakarta yang diduga fans PSIM.
Kejadian tersebut terjadi saat oknum fans Persis Solo hendak menyaksikan klub kebanggaannya bertanding di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Senin (25/7) sore melawan Dewa United.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News