Bagnaia Menggila di MotoGP San Marino, Fabio Quartararo Terancam

05 September 2022 10:57

GenPI.co - Pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo kian terancam seusai Francesco Bagnaia menggila pada MotoGP San Marino 2022.

Francesco Bagnaia berhasil keluar sebagai jawara pada MotoGP San Marino 2022 yang digelar pada Minggu (4/9).

Balapan yang digelar di Misano World Circuit Marco Simoncello tersebut dimenangkan oleh pembalap Ducati Lenovo tersebut yang unggul 0,034 detik dari pesaing terdekatnya, Enea Bastianini.

BACA JUGA:  MotoGP Catalunya Ngeri, Kepala Nakagami Nabrak Ban Bagnaia

Posisi ketiga diisi oleh Maverick Vinales, sementara Luca Marini di urutan ketiga dan Fabio Quartararo menjadi yang kelima.

Kemenangan tersebut juga menandai gelar juara ketiga beruntun Bagnaia setelah sebelumnya merajai seri MotoGP Belanda, Inggris, dan Austria.

BACA JUGA:  Penerus Valentino Rossi, Marco Bezzecchi atau Francesco Bagnaia?

Hasil ini juga membuat posisi Bagnaia kian meroket di klasemen sementara, tambahan 25 poin membuatnya bertengger di urutan kedua.

Raihan total 181 poin menggeser Aleix Espargaro yang kini mengoleksi 178 poin, dan semakin mengancam Fabio Quartararo yang berada di puncak dengan 211 poin.

BACA JUGA:  MotoGP San Marino: Bagnaia Dihukum, Fabio Quartararo Beri Pesan Menohok

Selisih 30 poin tentu menjadi sangat mudah terkejar jika Bagnaia berhasil merebut gelar juara pada dua seri mendatang.

Hal ini bisa terjadi jika Fabio Quartararo memiliki penampilan yang lebih buruk dari Bagnaia pada dua seri tersebut dan mengumpulkan kurang dari 50 poin.

Namun, tentu saja hal ini tidak akan berjalan mudah, Quartararo diyakini akan melakukan manuver untuk mempertahankan peringkatnya di klasemen sementara MotoGP 2022.

Peraih gelar Juara Dunia 2021 tersebut masih memiliki kesempatan terbuka pada 6 seri yang tersisa.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co