Bungkam Kamboja, Timnas Indonesia U-22 Juara Grup A

10 Mei 2023 20:55

GenPI.co - Timnas Indonesia U-22 dipastikan keluar sebagai juara Grup A SEA Games 2023 seusai membungkam Kamboja.

Skuad Garuda Muda melakoni laga terakhir fase Grup A SEA Games 2023 dengan melawan Kamboja, Rabu (10/5) malam WIB.

Bertanding di Olympic Stadium, Phnom Penh, Timnas Indonesia U-22 sejatinya hanya membutuhkan hasil imbang.

BACA JUGA:  Lawan Kamboja, Indra Sjafri Ubah Gaya Bermain Timnas Indonesia U-22

Pasalnya, anak asuh Indra Sjafri sudah dipastikan lolos ke babak semifinal SEA Games 2023.

Sebelum bertanding, Marselino Ferdinan berada di puncak klasemen Grup A dengan sembilan poin dari tiga laga.

BACA JUGA:  Myanmar Kode Minta Bantuan ke Timnas Indonesia U-22

Sedangkan tekanan berada di Kamboja, karena berada di peringkat ketiga dengan empat poin dari tiga laga.

Pada pertandingan tersebut, Timnas U-22 hanya membutuhkan waktu sembilan menit saja untuk membuka keunggulan lewat gol yang dicetak Titan Agung.

BACA JUGA:  Bek Timnas Indonesia U-22 Siap Redam Perlawanan Kamboja

Kamboja sendiri berhasil menyamakan kedudukan di penghujung babak pertama lewat gol yang dicetak oleh Sovannmakara Sin.

Pada babak kedua, Timnas Indonesia U-22 berhasil kembali meraih keunggulan lewat aksi Beckham Putra Nugraha pada menit ke-52.

Skor 2-1 itu bertahan hingga akhir laga. Timnas U-22 lolos ke babak semifinal sebagai juara Grup A SEA Games 2023.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co