Olimpiade 2020 Ditunda, Gregoria Mariska Dapat Keuntungan

06 April 2020 04:23

GenPI.co - Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung mendapat keuntungan setelah penyelenggaraan Olimpiade 2020 ditunda menjadi 2021.

Penundaan Olimpiade 2020 membuat Gregoria mempunyai kesempatan untuk mencari gelar juara di berbagai turnamen.

BACA JUGA: Perilaku Aries, Taurus dan Gemini yang Bikin Cintanya Kandas

Pelatih tunggal putri Indonesia Rionny Mainaky saat ini mengarahkan anak didiknya itu unntuk mencari gelar di turnamen berbagai level.

“Bukan untuk ke Olimpiade dulu," ujar Rionny, Minggu (5/4).

Rionny menganggap Gregoria masih perlu meningkatkan kualitas permainan lewat turnamen reguler.

Dengan demikian, Gregoria bisa lebih percaya diri saat melawan pemain unggulan seandainya berhasil tampil di Olimpiade nanti.

Menurut Rionny Gregoria saat ini sudah memiliki mental bertanding yang bagus, terutama saat melawan pemain unggulan.

"Saya juga berbicara ke dia bahwa semua pemain unggulan sudah bertemu kamu. Seharusnya dia sudah tahu bagaimana lawannya,” imbuhnya.

Gregoria sendiri merupakan salah satu pebulu tangkis Indonesia yang diproyeksikan tampil di Olimpiade 2020.

Berdasarkan ranking kualifikasi Olimpiade 2020 per 24 Maret 2020, Gregoria sementara berada di peringkat ke-15.

BACA JUGA: 3 Zodiak Pandai Masak, Bikin Suami Betah di Rumah

Peringkat ke-15 merupakan posisi minimal bagi atlet di sektor tunggal untuk memastikan tiket tampil di Olimpiade 2020. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co