Es Air Mata Pengantin, Minuman Kebahagiaan dari Riau

08 Oktober 2018 18:18

Di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau,  ada minuman yang unik. Namanya ‘Es Air Mata Pengantin’.  Pada zaman dulu minuman ini biasa disajikan saat acara pernikahan maupun acara-acara lainnya yang mengandung unsur kebahagiaan. Sehingga seringkali orang menyebut minuman ini sebagai simbol dari air mata yang bahagia.

Kepala Dinas Pariwista (Kadispar) Provinsi Riau, Fahmizal Usman, saat berbincang-bincang dengan tim liputan GenPI Riau menjelaskan, Es Air Mata Pengantin menyuguhkan cita rasa yang menyegarkan. Isinya tak jauh beda dengan sajian es campur pada umumnya. Di dalamnya terdapat  berbagai macam agar-agar yang kenyal dan berwarna-warni.

“Selain itu, minuman ini juga dilengkapi dengan biji selasih, sirup, es batu. Sebagai pelengkap, biasanya ditambahkan blewah yang memiliki manfaat untuk kesehatan,” Fahmizal, Senin (8/10) di Kantor Dinas Pariwisata Provinsi Riau, jalan Sudirman Pekanbaru.

Fahmi melanjutkan, minuman Es Air Mata Pengantin masuk dalam nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API) tahun 2018. Es dari negeri para Raja itu masuk dalam kategori minuman tradisional terpopuler.

’’Pada ajang pariwisata terpopuler Anugerah Pesona Indonesia (API) 2018, Es Air Mata Pengantin bersaing ketat dengan 9 minuman tradisional dari provinsi lain. Ada   Aia Aka (Kota Bukittinggi), Bir Pletok (Jakarta Selatan), Es Brenebon (Provinsi Gorontalo), Es Kelacin (Provinsi Sulawesi Barat), Es Nangka Selasih (Provinsi Kalimantan Selatan), Es Sekemu (Provinsi Banten), Jus Pinang (Provinsi Jambi), Loloh Cemcem  (Kabupateb Bangli), dan satu lagi Markisa Brastagi (Kabupaten Karo Sumatera utara),’’ ia memaparkan.

Baca juga: Destinasi Digital Teluk Jering Masuk Nominasi API 2018

Dari hasil jumlah voting sementara, Aia Aka dari Kota Bukit Tinggi Sumatera Barat menempati posisi teratas, kemudian disusul Es Air Mata Pengantin pada peringkat kedua. Selanjutnya Jus Pinang dari Provinsi Jambi bertengger di urutan ketiga.

Ia pun menghimbau kepada seluruh masyarakat Provinsi Riau, agar mendukung  kegiatan level nasional ini. "Sebagai masyarakat Riau, kita wajib mendukung kegiatan ini, guna menjadikan minuman Es Air Mata Pengantin sebagai minuman tradisional terpopuler, sekaligus  mendorong sektor pariwisata di Riau. Caranya ketik API (spasi) 2B, lalu kirim pesan singkat (SMS) berbayar ke 99386,” kata Fahmi.

Ia menambahkan, selain voting melalui SMS, masyarakat juga bisa mendukung (vote) wisata favoritnya melalui aplikasi API yang bisa diunduh gratis di Google Playstore.

Anugerah Pesona Indonesia (API) merupakan rangkaian kegiatan tahunan yang diselenggarakan dalam upaya membangkitkan apresiasi masyarakat terhadap Pariwisata Indonesia. Ajang pariwisata terpopuler Indonesia ini didukung penuh oleh pihak Kementerian Pariwisata.

Kegiatannya dilakukan dalam bentuk pemberian penghargaan kepada objek dan Tujuan Wisata Terpopuler di Indonesia. Pemungutan suara API 2018, telah dibuka sejak 1 Juni lalu dan akan ditutup pada tanggal 31 Oktober 2018. Pengumuman juara Anugerah Pesona Indonesia 2018 akan dilakukan pada November 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred
kuliner   API   Indragiri hulu   Riau   nominasi  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co