Nikmatnya Cita Rasa Kopi Lampung 

06 Desember 2019 21:21

GenPI.co - Penikmat kopi di Indonesia tentunya sangat bangga karena melimpahnya variasi kopi di negara ini. Hampir setiap daerah memiliki ragam kopi dengan ciri khas rasa yang berbeda.

Contohnya kopi Lampung yang sudah terkenal kualitasnya di Tanah Air. Apalagi produk kopi itu sudah mencapai pasar Internasional, bangga bukan?

BACA JUGA: Kopi Dingin atau Panas, Lebih Sehat yang Mana?

Tapi bukan berati kualitas kopi-kopi lainya tidak sebanding dengan kopi Lampung.

Kopi Lampung termasuk kategori robusta. Pastinya bagi penikmat kopi tidak asing di telinga dengan jenis kopi.

Citarasa kopi Lampung terkenal memiliki rasa yang sangat kuat serta aroma kopi cukup menggugah selera.

Katanya, harumnya cenderung berbau coklat, wah.

Kopi itu dihasilkan dari perkebunan yang terletak di wilayah Lampung Barat, Lampung Tengah. Sebab, berada di ketinggian 800 meter di atas permukaan air laut (800) sangat cocok untuk karakteristik kopi kebanggan warga Lampung

BACA JUGA: Cara Tokcer Turunkan Berat Badan, Jahe dan Kopi Wow Banget

Memang untuk menanam kopi harus sangat selektif memilih lokasi, iklim serta ketinggian. Hal itu untuk menentukan kesuburan tanah dan menentukan rasa dan kualitas kopi yang dihasilkan.

Setiap daerah tentunya memiliki syarat-syarat yang berbeda demi menghasilkan variasi rasa yang diunggulkan.

Bagi, generasi senja yang tidak bisa dipisahkan dengan kopi saat menjalani rutinitas. Apakah sudah merasakan kenikmatan kopi Lampung? (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co