Destinasi di Sekitar Jembatan Situgunung yang Wajib Dikunjungi

29 Januari 2019 17:10

Setelah viral dengan sebagai jembatan terpanjang di Indonesia, Situ Gunung kini menjadi salah satu destinasi favorit dan menarik untuk dikunjungi. Berfoto di atas jembatan sepanjang 250 meter dan  ketinggian 150 meter ini memang sangat menarik. Pasalnya pemandangan di sekiarnya sangat indah dan sayang untuk dilewatkan.

Selain jembatan, kawasan ini juga memiliki beberapa lokasi menarik yang sayang untuk dilewatkan.  Bagi sobat GenPI yang ingin datang ke sana, bisa sekaligus mengunjungi beberapa spot menarik tersebut.

Danau Situ Gunung

Bukan hanya jembatan Situ Gunung yang memukau, Danau dibawahnya juga menarik untuk dieksplor. Danau ini berjarak satu kilometer dari pintu masuk. Pengunjung bisa mengikuti papan petunjuk yang sudah disediakan oleh pengelola. Jalur yang dilalui untuk menuju ke sana pun terbilang mudah karena jalanan halus dan beraspal dan harus ditempuh dengan jalan kaki.

Pemandangan pohon pinus yang tumbuh di lereng gunung Gede Pangrango akan menyapa Sobat GenPI sesampainya di sana. Waktu yang pas buat ke sana adalah saat pagi atau sore agar mendapatkan pemandangan saat matahari terbenam atau matahari terbit.

Curug Sawer

Destinasi lain yang bisa dikunjungi adalah Curug Sawer. Curug ini bisa ditemukan setelah melewati jembatan Situ Gunung. Hanya menempuh waktu 10 menit saja, Sobat GenPI bisa menikmati pemandangan Curug Sawer yang mempesona. Spot ini pun menarik dijadikan tempat foto.

Curug Cinumpang

Jangan merasa puas saat sampai di Curug Sawer. Pasalnya ada satu destinasi lagi yang harus dikunjungi yaitu curug Cinumpang. Jaraknya sekitar 4 km dan menempuh perjalanan selama 40 - 60 menit dengan jalan kaki.


Akses menuju Situ Gunung sendiri sangat mudah. Kita bisa menggunakan kendaraan pribadi dengan rute Jakarta - Bogor - Sukabumi. Jika ingin naik kendaraan umum bisa naik kereta dari stasiun Bogor Paledang dan mengakhiri perjalanan di Stasiun Cisaat. Setelah itu bisa melanjutkan perjalanan dengan naik angkot atau ojek online ke kawasan wisata Situ Gunung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co