Dapat Kue Keranjang di Hari Imlek, Nih Ragam Cara Menyajikannya

12 Februari 2021 07:55

GenPI.co - Hari ini, 12 Februari 2021, merupakan Tahun Baru China atau Imlek.

Saat perayaan di hari Imlek, salah satu tradisi yang dilakukan adalah memberikan kue keranjang kepada saudara dan teman.

BACA JUGATahun Baru Imlek: 7 Hidangan Wajib Bawa Keberuntungan

Jika kamu mendapatkan beberapa kue keranjang di hari Imlek, tentunya jika dimakan begitu saja akan bosan. Karena saking banyaknya stok yang tersedia.

Kamu wajib tahu, banyak kok pilihan olahan kue keranjang, yang bisa membuat kue tradisional tersebut bisa dimakan dengan rasa berbeda.

Berikut sejumlah pilihan olahannya, dilansir dari berbagai sumber:

Kue keranjang goreng

Campurkan dua sendok makan terigu, dua sendok teh tepung tapioka, serta satu sendok teh tepung beras.

Tambahkan satu butir telur, dan aduk dengan air secukupnya hingga mencapai kekentalan yang pas.

BACA JUG: Cewek Cantik Ini Dipantau Ketat Karlie Fu, Suami Ikke Nurjanah

Kemudian, goreng potongan kue keranjang yang telah dicelupkan dalam adonan terigu, hingga berwarna keemasan. 

Ongol-ongol

Tak ribet kok cara membuat ongol-ongol kue keranjang.

Mula-mula potong-potng kue keranjang.

Kukus kelapa muda yang diparut, taburi sedikit garam. Taruh potongan kue keranjang di atas kukusan kelapa, setelah lunak, angkat.

Sajikan potongan kue keranjang yang telah lunak, dengan taburan kelapa muda yang telah dikukus.

Kolak

Rebus air bersama gula, garam, daun pandan dan kayu manis. 

Setelah mendidih masukkan kue keranjang. Jika tersedia, tambahkan juga dengan potongan pisang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co