Jaga 3 Komitmen ini dalam Hubungan, Insyallah Harmonis

29 April 2021 21:30

GenPI.co - Menjaga komitmen sedari awal dengan pasangan penting untuk ditanamkan demi hubungan tetap harmonis.

Mengingat, dalam pernikahan yang dibangun kuat dengan cinta terkadang sering menemukan hambatan.

BACA JUGA: Jika Pasangan Pernah Selingkuh, Jangan Percaya Lagi..

Meski sulit, namun mempertahankan sebuah pernikahan yang sudah kamu bangun bukanlah hal yang mustahil.

Ada beberapa cara yang perlu kamu hindari agar tidak terlibat konflik dengan pasangan. Apa saja? Simak ulasannya.

1. Buang jauh-jauh pembahasan mantan

Masa lalu yang sudah kita hadapi biarlah berlalu. Sekarang, pikirkanlah masa depan bersama keluarga kecilmu.

Membahas mantan hanya menghabiskan energi dan waktumu saja. Bahkan dampaknya bisa membuat kalian marahan, nggak mau, kan?

2. Hindari rahasaia diantara pasangan

Kamu bukan detektif, tidak ada dalam kamus rumah tangga itu menyimpan rahasia. Kebiasaan menyimpan rahasia itu sebaiknya buang jauh-jauh. 

Terbuka saja dengan pasangan, dengan begitu permasalahan yang muncul makin minim.

BACA JUGA: Jarang Disadari, 4 Penyebab Rumah Tangga di Ambang Kehancuran

3. Jangan gampang ucapkan 'cerai'

Setiap permasalahan pasti ada jalan keluar, begitu juga dengan rumah tanggamu. Sebesar apa pun masalahmu dengan pasangan, mari, selesaikan secara baik-baik.

Jangan sampai kata yang diharamkan 'cerai' muncul dari lisanmu. Hati-hati dengan perkataanmu, ya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co