Dampak Kurang Tidur Ternyata Sangat Buruk, Bikin Pria dan Wanita Hilang Gairah di Ranjang

24 Juli 2023 00:00

GenPI.co - Seperti diketahui, bahwa kualitas tidur yang buruk dapat merusak kesehatan fisik dan psikis.

Orang yang sering begadang dan memiliki kualitas tidur yang buruk, pasti akan merasa kelelahan dan kurang berenergi.

Padahal, kualitas tidur yang baik merupakan aspek penting untuk menunjang se*s, baik pria atau wanita.

BACA JUGA:  Manfaat Ampuh Makan Buah di Malam Hari, Rugi Kalau Tak Mencobanya

Perlu diketahui, bahwa menurut sejumlah penelitian, pria atau wanita yang kurang tidur dilaporkan mengalami penurunan hasrat se*sual.

Hal tersebut, tentunya akan membuat mereka menjadi kurang berminat untuk melakukan hubungan ranjang.

BACA JUGA:  4 Masalah ini Ternyata Bikin Senjata Pria Bau Tak Sedap, Jangan Pernah Sepelekan

Berikut beberapa penyebab kurang tidur yang ternyata bisa menurunkan gairah se*s pada pria dan wanita, seperti dilansir pada Senin (24/7/2023):

1. Bisa menurunkan lib*do

Salah satu penyebab kurang tidur bisa menurunkan gairah se*s, karena bisa menurunkan lib*do.

BACA JUGA:  3 Cara ini Sering Dilakukan untuk Membesarkan Senjata Pria, Benarkah Manjur?

Menurut jurnal SLEEP, setelah menganalisis 20.822 orang yang cenderung kekurangan waktu tidur melaporkan tekanan psikologis dari kurang tidur.

Sedangkan, beberapa orang yang mengalami tekanan psikologis itu benar-benar menjadi depresi yang bisa membunuh gairah se*s.

2. Menurunkan kadar testosteron

Salah satu penyebab kurang tidur bisa menurunkan gairah se*s, karena adanya penurunan pada kadar testosteron.

Menurut studi dalam Journal of American Medical Association (2011), bahwa setelah satu minggu tidur kurang dari lima jam per malam, pria akan mengalami penurunan kadar testosteron sebesar 15 persen.

Hal tersebut, akan membuat pria bisa mengalami penurunan pada gairah se*s.

3. Mengurangi lubrikasi vag*na

Salah satu penyebab kurang tidur ternyata juga bisa menurunkan gairah se*s pada wanita, yakni mengurangi lubrikasi vag*na.

Menurut penelitian dari Universitas Michigan, bahwa wanita yang waktu tidurnya cukup dapat merespons rangs*ngan kelamin dengan pelumasan vag*na yang lebih baik.

Sebaliknya, wanita yang memiliki durasi tidur sedikit, akan merespons rangs*ngan vag*na yang kurang untuk pelumasan.

4. Mengacaukan psikis

Salah satu penyebab kurang tidur bisa menurunkan gairah se*s, yakni karena mengacaukan psikis.

Perlu diketahui, bahwa kurang tidur akan memiliki efek secara mendalam pada otak.

Studi jurnal SLEEP (2013) menyebutkan, bahwa kurang tidur satu malam saja sudah bisa membuat pria salah menilai minat se*s pasangannya.

Selain itu, Journal of Sexual Medicine menemukan bahwa wanita dengan sleep apnea lebih mungkin untuk memiliki tekanan se*sual dan pria lebih mungkin mengalami disfungsi se*sual. (HelloSehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co