GenPI.co - Pakar kencan Andrea Gunawan menjelaskan komunikasi memegang peran sangat penting agar pria dan wanita puas saat hubungan di ranjang.
“Mengutarakan apa yang kita suka, kita mau," kata Andrea sebagaimana dilansir Antara, Kamis (19/10).
Menurut Andrea, komunikasi yang terjalin dengan baik akan membuat pria ataupun wanita mendapatkan masukan berharga.
Selain itu, Andrea juga menyebut gairah bisa memuncak ketika komunikasi berjalan dua arah.
Oleh karena itu, Andrea Gunawan menyarankan pasangan selalu menjaga komunikasi yang baik.
Dia tidak bisa membayangkan pria dan wanita bermain cinta tanpa berkomunikasi yang semestinya.
"Kebayang enggak, sih, kalau kita berhubungan seksual sama orang yang diam-diam aja?” ujar Andrea.
Menurut Andrea, komunikasi juga berguna agar pria ataupun wanita mendapatkan feedback saat bermain cinta.
Andrea menjelaskan masukan itu sangat berharga agar pria maupun wanita puas saat hubungan di ranjang.
Menurut dia, komunikasi yang buruk justru bisa membuat hubungan di ranjang mengalami masalah.
“Kita enggak tahu feedback-nya apakah dia suka, apakah dia bisa puas dan segala macam," kata Andrea. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News